Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

3 Sejarah yang Bisa Terukir pada Final Piala AFF Futsal 2022, Indonesia Vs Thailand

Kompas.com - 09/04/2022, 15:00 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Dalam sejarah Piala AFF Futsal, Thailand baru satu kali tak ikut berpartisipasi, yakni pada edisi 2010, ketika Indonesia berhasil menjadi kampiun untuk kali pertama.

2.  Indonesia Jadi Tim Pertama yang Mengalahkan Thailand di Final

Indonesia berpeluang menjadi tim pertama yang mampu mengalahkan Thailand di partai puncak Piala AFF Futsal 2022.

Seperti diketahui, Thailand yang selalu berhasil menjadi juara ketika berpartisipasi di Piala AFF Futsal, otomatis belum pernah mengalami kekalahan di parti puncak.

Sebelum ini, Indonesia sejatinya pernah mengalahkan Thailand, tetapi ketika berduel di fase grup.

Momen Indonesia mengalahkan Thailand itu terjadi pada fase grup Piala AFF Futsal 2008. Skuad Garuda ketika itu sukses mengalahkan Thailand dengan skor 3-1.

Baca juga: Perjalanan Timnas Indonesia ke Final Piala AFF Futsal 2022: Cetak 36 Gol, Thailand Lawan Terberat

Bagi Indonesia, mengalahkan Thailand menjadi langkah besar untuk meraih gelar. Namun, ketika kembali bertanding di final 2008, Indonesia justru takluk 1-5 dari Thailand sehingga gelar Piala AFF Futsal pun luput dari genggaman.

Kini, Indonesia kembali memiliki kesempatan serupa untuk menjadi tim pertama yang bisa mengalahkan Thailand di partai puncak. 

Jika berhasil, Indonesia sekaligus akan mengakhiri dominasi Thailand yang selalu meraih gelar juara dalam delapan edisi terakhir Piala AFF Futsal sejak 2012.

Baca juga: Final Piala AFF Futsal 2022: Indonesia Diminta Fokus Penuh Lawan Thailand

3. Indonesia Raih Gelar Kedua di Piala AFF Futsal

Indonesia juga berpeluang meraih gelar kedua dalam sejarah Piala AFF Futsal.

Sebelumnya, Indonesia merengkuh gelar juara pada Piala AFF Futsal 2010. 

Kala itu, Thailand selaku juara bertahan tak ikut berpartisipasi. Indonesia kemudian mampu memanfaatkan ketidakikutsertaan Thailand dengan menyabet gelar juara. 

Indonesia meraih gelar juara Piala AFF Futsal 2010 setelah mengalahkan Malaysia dengan skor 5-0 di partai puncak. 

Berkat keberhasilan itu, Indonesia mengukir sejarah dengan menjadi negara pertama selain Thailand yang mampu meraih gelar juuara Piala AFF Futsal.

Beberapa nama yang berjasa di balik keberhasilan Indonesia ketika itu di antaranya adalah Sayan Karmadi, Deny Handoyo, Jaelani Ladjanibi, Yos Adi Wicaksono, Socrates Matulessy, dan Vennard Hutabarat. 

Saat ini, beberapa di antara mereka masih aktif bermain di kasta tertinggi Liga Futsal Indonesia. Sementara, beberapa nama lain sudah berkarier sebagai pelatih.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com