Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Timnas U19 Indonesia Sikat Pohang Steelers 2-0, Shin Tae-yong Berseri

Kompas.com - 06/04/2022, 21:21 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber PSSI

KOMPAS.com - Timnas U19 Indonesia kembali melakoni laga uji coba di Korea Selatan pada Rabu (6/4/2022). Lawan mereka adalah Pohang Steelers FC.

Pertandingan timnas U19 Indonesia vs Pohang Steelers digelar di Lapangan Riverside, Daegu, dengan format 3x40 menit.

Pada babak pertama, laga berakhir dengan skor 0-0. Kedua tim sama-sama belum mampu mencetak gol.

Skor kemudian berubah menjadi 1-0 untuk keunggulan Indonesia pada babak kedua setelah Ronaldo Kwateh mencetak gol.

Baca juga: Mengintip Keseruan Momen Buka Puasa Timnas U19 Indonesia di Korsel

Lalu, pada babak ketiga, timnas U19 Indonesia mencetak satu gol tambahan melalui aksi Razzaa Fachrezi Aziz.

Pertandingan pun berakhir dengan skor 2-0 untuk kemenangan timnas U19 Indonesia.

Selepas pertandingan, pelatih Shin Tae-yong mengaku sangat senang dengan penampilan pasukannya hari ini.

"Mereka bisa menang 2-0 dalam pertandingan, saya senang akan hal itu," ucap Shin Tae-yong, dikutip dari laman resmi PSSI.

Baca juga: Shin Tae-yong Soroti Kondisi Fisik dan Pemanfaatan Peluang Timnas U19 Indonesia

"Memang tim lawan ini sangat baik, tetapi kita bisa menang tanpa kemasukan gol," tutur juru taktik asal Korea Selatan itu.

"Saya memuji para pemain, mereka sangat banyak mengalami peningkatan, terutama kemauan untuk bisa memenangkan pertandingan," imbuhnya.

Hasil melawan Pohang Steelers merupakan kemenangan kedua timnas U19 Indonesia selama pemusatan latihan (TC) di Negeri Ginseng.

Sebelumnya, Garuda Muda melumat tim Universitas Daegu dengan skor tipis 2-1.

Baca juga: Cerita Pemain Timnas U19 Indonesia Jalani Ramadhan di Korsel: Puasa Lebih Lama, tapi Tidak Terasa...

Secara keseluruhan, timnas U19 Indonesia sudah melakoni enam pertandingan uji coba di Korea Selatan.

Selain melawan Pohang dan tim Universitas Daegu, Indonesia juga sudah meladeni kekuatan timnas U19 Korea Selatan dua kali (0-7, 1-5), lalu Yeungnam University (1-5), dan Gimcheon Sangmu FC (2-2).

Tim U19 Indonesia rencananya akan kembali mengelar laga uji coba pada Kamis (7/4/2022) melawan Daegu FC di Daegu, Korea Selatan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com