Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mesir Gagal ke Piala Dunia 2022, Pelatih Tinggalkan Mo Salah dkk

Kompas.com - 30/03/2022, 11:40 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber KingFut

KOMPAS.com - Carlos Queiroz meninggalkan posisinya sebagai pelatih timnas Mesir setelah Mohamed Salah dkk gagal ke Piala Dunia 2022.

Timnas Mesir harus mengubur impiannya dalam-dalam untuk tampil di Piala Dunia 2022. Mereka dijegal Senegal pada fase ketiga atau terakhir Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Afrika 2022.

The Pharaohs - julukan timnas Mesir - sempat memenangi leg pertama saat menjadi tuan rumah. Mereka unggul 1-0 atas Senegal, 26 Maret lalu.

Namun, saat hanya membutuhkan hasil imbang untuk lolos, Mesir malah takluk 0-1 pada leg kedua di markas Senegal, Stadion Me Abdoulaye Wade, Rabu (30/3/2022) dini hari WIB.

Kekalahan itu membuat agregat duel Senegal vs Mesir menjadi imbang 1-1. Jumlah gol tandang kedua tim juga sama kuat.

Baca juga: Drama Senegal Vs Mesir: Salah Korban Laser dan Gagal Penalti, Mane dkk ke Piala Dunia

Kedudukan itu bertahan sampai perpanjangan waktu habis (extra time) dan pemenang pun harus ditentukan lewat adu tendangan penalti.

Pada babak adu tos-tosan, Mesir menyerah 1-3 dari Senegal. Mesir cuma bisa memasukkan satu bola, sedangkan tiga lainnya gagal.

Bintang Liverpool Mohamed Salah termasuk salah satu yang gagal dalam melaksanakan tugasnya sebagai algojo tendangan 12 pas.

Di sisi lain, Senegal yang mendapat kesempatan menendang lebih dulu, berhasil menjaringkan tiga bola dari lima kesempatan.

Rekan setim Mo Salah di Liverpool, Sadio Mane, turut menyumbang satu gol dalam drama adu penalti ini.

Baca juga: Bungkam Mesir Lewat Adu Penalti, Senegal Lolos ke Piala Dunia 2022!

Pelatih timnas Mesir, Carlos Queiroz (kanan), bereaksi setelah diberikan kartu merah oleh wasit dalam pertandingan semifinal Piala Afrika 2021 melawan Kamerun di Stade d'Olembe, Yaounde, 3 Februari 2022. AFP/KENZO TRIBOUILLARD Pelatih timnas Mesir, Carlos Queiroz (kanan), bereaksi setelah diberikan kartu merah oleh wasit dalam pertandingan semifinal Piala Afrika 2021 melawan Kamerun di Stade d'Olembe, Yaounde, 3 Februari 2022.

Kegagalan Mesir ke Piala Dunia ternyata berdampak terhadap keberlanjutan karier Carlos Queiroz sebagai juru latih Mo Salah dkk.

Dikutip dari situs olahraga asal Mesir, KingFut, ada klausul khusus dalam kontrak Queiroz yang mewajibkan sang pelatih mengantar timnas Mesir ke Piala Dunia 2022.

Bisa disimpulkan bahwa kontrak mantan pelatih Real Madrid itu otomatis berakhir setelah Mesir tidak lolos ke Qatar 2022.

Masih dari KingFut, Federasi Sepak Bola Mesir (EFA), sebetulnya masih mempelajari kemungkinan mempertahankan Carlos Queiroz.

Namun, peracik strategi berkebangsaan Portugal itu sudah lebih dulu mengumumkan kepergiannya dari timnas Mesir.

Baca juga: Daftar Negara Lolos Piala Dunia 2022: Sudah Ada 27 Tim, Termasuk Portugal

“Mimpi sudah berakhir. Dari lubuk hati saya, terima kasih kepada Federasi Mesir atas kehormatan melatih tim nasional ini," tulis Queiroz di akun Twitter pribadinya.

“Kepada semua pemain dan staf saya, terima kasih banyak. Kalian akan selalu ada di di dalam hati saya. Merupakan hak istimewa bagi saya untuk bekerja dan dibantu oleh para profesional yang berdedikasi dan cakap serta teman-teman yang luar biasa," imbuhnya.

“Doa terbaik saya dan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada semua penggemar Mesir. Untuk masa depan," kicau mantan asisten Sir Alex Ferguson di Manchester United itu.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com