Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Benzema Unggul dari Ronaldo, Naluri Nomor 9 dengan Kualitas Zidane

Kompas.com - 12/03/2022, 07:40 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Karim Benzema disebut-sebut masuk lima besar striker nomor 9 terbaik di sepanjang sejarah. Benzema dinilai jauh lebih bagus dari Cristiano Ronaldo.

Pendapat tersebut meluncur dari mulut eks pemain timnas Italia, Antonio Cassano, kala mengomentari performa Karim Benzema saat melawan PSG di Liga Champions.

Benzema menjadi pahlawan kemenangan 3-1 Real Madrid atas Paris Saint-Germain (PSG) pada leg kedua laga 16 besar Liga Champions, Kamis (10/3/2022) dini hari WIB.

Hattrick Benzema mengantar Real Madrid menang agregat 3-2 dan menyegel tiket perempat final Liga Champions 2021-2022.

“Benzema jauh lebih bagus dari Cristiano Ronaldo kala bermain sebagai striker,” kata Cassano dalam podcast alias siniar BoboTV, kanal siaran milik eks striker Inter Milan, Christian Vieri.

Baca juga: Benzema Sudah Prediksi Bakal Sakiti PSG, Pesan WhatsApp Jadi Bukti

“Ronaldo ingin mencetak gol dengan segala cara, dia mendobrak pintu. Namun, dia tidak punya kualitas Benzema.”

Cassano yang sering melempar komentar-komentar pedas pada program BoboTV menyebut nama Benzema dalam daftar lima striker terbaik di sepanjang sejarah sepak bola.

“Karim spesial, setelah melihat apa yang ditunjukkannya, saya menempatkannya dalam lima besar pemain nomor 9 terbaik di sepanjang sejarah.”

“Ronaldo (Luis Nazario de Lima), (Marco) Van Basten, (Robert) Lewandowski, (Zlatan) Ibrahimovic…dia di sana. Dalam 20 tahun terakhir dia berada di sana,” tutur Cassano yang pernah membela Real Madrid pada 2006-2008.

Torehan hattrick ke gawang PSG menjadikan Benzema kini berada di peringkat tiga pemain tersubur sepanjang sejarah Real Madrid.

Baca juga: Analisis Arsene Wenger soal Hattrick Benzema: Sorot 4 Sentuhan Cerdas

Benzema kini mengoleksi 309 gol, unggul sebiji dari salah satu legenda terbesar Real Madrid, Alfredo Di Stefano.

Cassano dibuat kagum dengan kualitas unik Benzema. Sang penyerang asal Perancis dinilai Cassano punya ketajaman khas pemain nomor 9, tapi bergerak elegan layaknya Zinedine Zidane.

“Dia memiliki sesuatu yang unik. Dia menjadi pemain tersubur ketiga di sepanjang sejarah Perancis meski enam tahun tak membela tim nasional. Benzema mempunyai naluri membunuh pemain nomor 9 dan kualitas seorang Zidane,” ujar Cassano.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Siaran Langsung dan Live Streaming Thomas & Uber Cup 2024, Aksi Indonesia Dimulai

Badminton
Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang 'Gila Kontrol'

Liverpool Dapatkan Pengganti Klopp, Arne Slot Sang "Gila Kontrol"

Liga Inggris
KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

KFA Minta Maaf Usai Korsel Kalah dari Indonesia dan Gagal ke Olimpiade

Internasional
Timnas Indonesia 'Dikepung' Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia "Dikepung" Juara Piala Asia U23, STY Minta Garuda Percaya

Timnas Indonesia
Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas U23 Indonesia Jadi Kabar Gembira, Energi untuk Semua Atlet

Timnas Indonesia
Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Leicester Promosi ke Premier League, Kans Tutup Musim dengan 100 Poin

Liga Inggris
Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com