Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

2 Jam Sebelum Final Piala AFF 2020, Penyelenggara Buka Pintu Stadion

Kompas.com - 28/12/2021, 16:30 WIB
Josephus Primus

Penulis

SINGAPURA, KOMPAS.com - Asosiasi Sepak Bola Singapura (FAS) mengatakan bahwa dua jam sebelum final Piala AFF 2020, membuka pintu-pintu Stadion Nasional Singapura.

"Kami buka pintu pukul 16.30 (waktu Singapura)," kata pernyataan terkini FAS.

FAS sebelumnya sudah merilis tiket leg pertama final Piala AFF 2022 antara Indonesia versus Thailand sejak pukul 09.00 waktu Singapura, Senin (27/12/2021).

Baca juga: Leg 1 Final Piala AFF: Siapa Layak Gantikan Pratama Arhan di Timnas Indonesia?

Tiket itu dijual secara daring melalui laman FAS di https://www.fas.org.sg .

Kemudian, tiket juga dijual melalui hotline Ticketmaster di nomor +65 3158 8588.

FAS menyebut, harga tiket terdiri dari dua jenis.

Kiper timnas Indonesia, Nadeo Argawinata, bersiap menghadapi penalti Faris Ramli di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2020, Sabtu (25/12/2021) malam WIB.TANGKAPAN LAYAR Kiper timnas Indonesia, Nadeo Argawinata, bersiap menghadapi penalti Faris Ramli di laga leg kedua semifinal Piala AFF 2020, Sabtu (25/12/2021) malam WIB.

Harga tiket untuk anak-anak usia 12 tahun ke bawah per lembarnya berbanderol 15 dollar Singapura atau sekitar Rp 157.000-an.

Sementara, warga usia di atas 12 tahun mesti menebus tiket per lembar dengan duit 25 dollar Singapura atau sekitar Rp 262.000-an.

Indonesia dan Thailand akan bersua dua kali pada babak final Piala AFF 2020.

Laga pertama dilaksanakan pada Rabu (29/12/2021).

Theerathon Bunmathan (kiri) berduel dengan Ho Tan Tai (kanan) pada laga semifinal kedua Piala AFF 2020 yang mempertemukan Thailand vs Vietnam di National Stadium Singapore, Minggu (26/12/2021). Theerathon Bunmathan dipastikan absen membela Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2020 kontra timnas Indonesia akibat akumulasi kartu.AFP/ ROSLAN RAHMAN Theerathon Bunmathan (kiri) berduel dengan Ho Tan Tai (kanan) pada laga semifinal kedua Piala AFF 2020 yang mempertemukan Thailand vs Vietnam di National Stadium Singapore, Minggu (26/12/2021). Theerathon Bunmathan dipastikan absen membela Thailand pada leg pertama final Piala AFF 2020 kontra timnas Indonesia akibat akumulasi kartu.

Lantas, laga kedua berlangsung pada Sabtu (1/1/2022).

"Seluruh pertandingan berlangsung di Stadion Nasional Singapura," kata pernyataan FAS.

Sementara itu, FAS dan hotline Ticketmaster akan menjual tiket untuk leg kedua pada Kamis (30/12/2021), juga secara daring dan telepon.

"Penjualan mulai pukul 12.00 (waktu Singapura)," tutur pernyataan FAS.

Pemain Singapura Song Uiyoung (kiri) mencetak gol pada pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2020 antara Singapura vs Indonesia di National Stadium, Singapura, Sabtu (25/12/2021). Timnas Indonesia dipastikan melaju ke final Piala AFF 2020 setelah menumbangkan Singapura 4-2 pada laga semifinal kedua.AFP/ROSLAN RAHMAN Pemain Singapura Song Uiyoung (kiri) mencetak gol pada pertandingan leg kedua semifinal Piala AFF 2020 antara Singapura vs Indonesia di National Stadium, Singapura, Sabtu (25/12/2021). Timnas Indonesia dipastikan melaju ke final Piala AFF 2020 setelah menumbangkan Singapura 4-2 pada laga semifinal kedua.

FAS pun mengatakan bahwa seluruh pertandingan babak final dimulai pukul 18.30 waktu Singapura atau satu jam lebih awal dari waktu Indonesia.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com