Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Semifinal Piala AFF 2020, Egy Maulana Vikri Sudah Tiba di Singapura

Kompas.com - 21/12/2021, 19:21 WIB
Faishal Raihan

Penulis

KOMPAS.com - Teka-teki soal kapan Egy Maulana Vikri bergabung dengan skuad timnas Indonesia untuk Piala AFF 2020 terjawab sudah.

Menurut penuturan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Egy Maulana Vikri sudah mendarat di Singapura pada hari ini, Selasa (21/12/2021) petang WIB.

"Alhamdulillah, Egy sudah sampai di Singapura," kata Mochamad Iriawan kepada awak media.

"Tadi sedang dalam perjalanan ke Orchard dan sekarang sudah sampai di sana," ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Baca juga: Bedah Kekuatan Singapura Vs Indonesia: The Lions Kehilangan Pilar, Garuda Tanpa Egy Maulana

Kehadiran Egy Maulana Vikri memang dinanti timnas Indonesia. Sebelumnya, sang pemain melewatkan semua aga timnas Indonesia di fase Grup Piala AFF 2020.

Bukan tanpa alasan, pemain 21 tahun itu belum memenuhi panggilan timnas karena terkendala izin dari klubnya, FK Senica.

FK Senica tak mau melepas Egy Maulana Vikri karena laga-laga fase grup AFF Suzuki Cup 2020 berjalan di tengah kompetisi Liga Slovakia 2021-2022.

Sekarang, Liga Slovakia sudah memasuki masa rehat musim dingin yang akan berlangsung samapai awla Februari 2022.

Baca juga: Singapura Vs Indonesia, Egy Maulana Vikri Dipastikan Absen!

Egy Maulana Vikri pun diizinkan oleh FK Senica untuk membela tim Merah Putih di Piala AFF 2020.

Penyerang timnas Indonesia Egy Maulana Vikri beraksi pada sesi latihan jelang laga playoff Kualifikasi Piala Asia 2023 di Buriram, Thailand, pada 7 dan 11 Oktober 2021.PSSI Penyerang timnas Indonesia Egy Maulana Vikri beraksi pada sesi latihan jelang laga playoff Kualifikasi Piala Asia 2023 di Buriram, Thailand, pada 7 dan 11 Oktober 2021.

Namun, meski sudah tiba di Singapura, Egy Maulana Vikri tampaknya belum bisa langsung bermain.

Egy Maulana Vikri akan diberikan waktu istirahat lebih dulu dan dipastikan absen pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020 Singapura vs Indonesia.

Hal itu disampaikan langsung oleh pelatih timnas Indonesia Shi Tae-yong dalam jumpa pers menjelang pertandingan Singapura vs timnas Indonesia.

Baca juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia Vs Singapura: Egy Maulana Vikri Akhirnya Gabung Skuad Garuda!

"Egy tidak bisa bermain pada leg pertama. Egy akan sampai di Singapura hari ini," ucap Shin Tae-yong.

"Besok akan diberikan istirahat. Mungkin pertandingan berikutnya Egy bisa bermain," tuturnya menambahkan.

Leg pertama Singapura vs Indonesia akan digelar pada Rabu (22/12/2021) di National Stadium, Kallang, Singapura, pukul 19.30 WIB.

Adapun leg kedua Indonesia vs Singapura dihelat tiga hari berselang atau pada Sabtu (25/12/2021) di tempat dan jam yang sama.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Piala Thomas 2024: Cara Ginting Menang Usai Permainannya Terbaca Lawan

Badminton
Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Piala Uber 2024: Semangat Apriyani/Fadia, Ingin Buktikan Indonesia Bisa

Badminton
Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Hasil Thomas Cup 2024, Fajar/Daniel Pastikan Kelolosan Indonesia ke Semifinal

Badminton
Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Asa Indonesia Belum Sirna, Ivar Jenner Bidik Tiket Terakhir ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Daftar Juara Regional Sumatera Mandiri 3X3 Indonesia Usai Tuntas Digelar

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Lewat Rubber Game, Jojo Bawa Indonesia Unggul 2-1 atas Korsel

Badminton
'Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang'

"Jika Tak Mampu Dukung Saat Kalah, Jangan Sorak Saat Timnas Menang"

Timnas Indonesia
Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup 'Neraka' Menanti

Timnas Indonesia Buru Tiket Terakhir ke Olimpiade, Grup "Neraka" Menanti

Timnas Indonesia
Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Hasil Piala Thomas 2024: Fikri/Bagas Tumbang, Indonesia Vs Korsel 1-1

Badminton
Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Eksklusif UFC 301: Jean Silva Percaya Diri, Tekad Jatuhkan William Gomis

Sports
Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Hasil Thomas Cup 2024: Ginting Berjuang 75 Menit, Indonesia 1-0 Korsel

Badminton
Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Guinea Vs Indonesia: Pelatih Guinea Nilai Tembus Olimpiade adalah Kebanggaan

Timnas Indonesia
Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Pemain Bayer Leverkusen Fokus Ukir Sejarah, Alonso Ingatkan untuk Waspada

Internasional
Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Jadwal Semifinal Uber Cup 2024: Indonesia Vs Korsel, China Vs Jepang

Badminton
Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Uber Cup 2024: Apresiasi untuk Indonesia, Bersiap Lawan Korsel di Semifinal

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com