Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Salin Artikel

Semifinal Piala AFF 2020, Egy Maulana Vikri Sudah Tiba di Singapura

KOMPAS.com - Teka-teki soal kapan Egy Maulana Vikri bergabung dengan skuad timnas Indonesia untuk Piala AFF 2020 terjawab sudah.

Menurut penuturan Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan, Egy Maulana Vikri sudah mendarat di Singapura pada hari ini, Selasa (21/12/2021) petang WIB.

"Alhamdulillah, Egy sudah sampai di Singapura," kata Mochamad Iriawan kepada awak media.

"Tadi sedang dalam perjalanan ke Orchard dan sekarang sudah sampai di sana," ujar pria yang akrab disapa Iwan Bule itu.

Kehadiran Egy Maulana Vikri memang dinanti timnas Indonesia. Sebelumnya, sang pemain melewatkan semua aga timnas Indonesia di fase Grup Piala AFF 2020.

Bukan tanpa alasan, pemain 21 tahun itu belum memenuhi panggilan timnas karena terkendala izin dari klubnya, FK Senica.

FK Senica tak mau melepas Egy Maulana Vikri karena laga-laga fase grup AFF Suzuki Cup 2020 berjalan di tengah kompetisi Liga Slovakia 2021-2022.

Sekarang, Liga Slovakia sudah memasuki masa rehat musim dingin yang akan berlangsung samapai awla Februari 2022.

Egy Maulana Vikri pun diizinkan oleh FK Senica untuk membela tim Merah Putih di Piala AFF 2020.

Namun, meski sudah tiba di Singapura, Egy Maulana Vikri tampaknya belum bisa langsung bermain.

Egy Maulana Vikri akan diberikan waktu istirahat lebih dulu dan dipastikan absen pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020 Singapura vs Indonesia.

Hal itu disampaikan langsung oleh pelatih timnas Indonesia Shi Tae-yong dalam jumpa pers menjelang pertandingan Singapura vs timnas Indonesia.

"Egy tidak bisa bermain pada leg pertama. Egy akan sampai di Singapura hari ini," ucap Shin Tae-yong.

"Besok akan diberikan istirahat. Mungkin pertandingan berikutnya Egy bisa bermain," tuturnya menambahkan.

Leg pertama Singapura vs Indonesia akan digelar pada Rabu (22/12/2021) di National Stadium, Kallang, Singapura, pukul 19.30 WIB.

Adapun leg kedua Indonesia vs Singapura dihelat tiga hari berselang atau pada Sabtu (25/12/2021) di tempat dan jam yang sama.

https://bola.kompas.com/read/2021/12/21/19213858/semifinal-piala-aff-2020-egy-maulana-vikri-sudah-tiba-di-singapura

Terkini Lainnya

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Persib Vs Persebaya, Saat Bojan Hodak Rasakan Tekanan Berbeda...

Liga Indonesia
5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

5 Fakta Menarik Indonesia Bekuk Australia, Mental dan Ernando Pembeda

Timnas Indonesia
Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Cara Bertahan Timnas U23 Indonesia yang Perpanjang Kebuntuan Australia

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Indonesia Vs Australia: Komang Teguh Ubah Ketegangan Jadi Kelegaan

Timnas Indonesia
STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

STY Sorot Aksi Ernando Ari, Indonesia Sukses Bikin Australia Frustrasi

Timnas Indonesia
Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Alasan Emi Martinez Tidak Diusir Setelah Kena Kartu Kuning 2 Kali

Liga Lain
Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Berkat Atalanta, Liga Italia Resmi Punya 5 Wakil di Liga Champions 2024-2025

Liga Champions
12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

12 Pemain Basket USA di Olimpiade Paris 2024, LeBron James dan Durant Kembali

Internasional
Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Reaksi dan Target Pelatih Persib Setelah Pastikan Tiket Championship

Liga Indonesia
Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Klopp: Liverpool Kalah dari Atalanta karena Perbedaan Kecepatan

Liga Lain
Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Head to head dan Top Skor Duel Persib Bandung Vs Persebaya

Liga Indonesia
Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas U23 Indonesia Cetak Sejarah Pertama Kali di Piala Asia U23

Timnas Indonesia
Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Hasil Liga Eropa: Liverpool Tersingkir, AS Roma Taklukkan AC Milan

Internasional
Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Hasil AS Roma Vs AC Milan 2-1: 10 Pemain Antar Roma ke Semifinal

Liga Lain
Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Hasil Atalanta vs Liverpool 0-1 (agg. 3-1): Salah Cetak Gol, Reds Tetap Tersingkir

Liga Lain
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke