Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Prediksi Skor Timnas Indonesia Vs Laos, Garuda Pesta Gol Lagi

Kompas.com - 12/12/2021, 13:20 WIB
Faishal Raihan

Penulis

Sumber 11v11

KOMPAS.com - Timnas Indonesia berpeluang kembali menang telak melawan Laos saat kedua tim bertemu pada laga lanjutan Grup B Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia akan melanjutkan kiprah mereka di Piala AFF 2020 pada hari ini, Minggu (12/12/2021). Skuad Garuda dijadwalkan menghadapi Laos.

Menurut jadwal Piala AFF 2002, duel Indonesia vs Laos mengambil tempat di Stadion Bishan, Singapura, dengan waktu kick-off pukul 16.30 WIB.

Ini adalah laga kedua timnas Indonesia di Grup B Piala AFF 2020 setelah menang 4-2 atas Kamboja pada pertandingan pertama.

Baca juga: Link Live Streaming Indonesia Vs Laos di Piala AFF, Kans Garuda Lanjutkan Dominasi

Adapun, Laos sudah berlaga dua kali dan selalu kalah, yakni dari Vietnam (0-2) dan Malaysia (0-4).

Bagi Indonesia dan Laos, duel kali ini akan menjadi pertemuan ketujuh mereka khusus di ajang Piala AFF.

Pada enam perjumpaan sebelumnya, tim Merah Putih sangat dominan dengan rekor lima kemenangan dan sekali imbang.

Bahkan, timnas Indonesia pernah mencetak setengah lusin gol ke gawang Laos dua kali, yakni pada Piala AFF edisi 2004 dan 2010.

Baca juga: Laos Vs Indonesia: Sudah Lakukan Persiapan, Shin Tae-yong Minta Pemain Belakang Tampil Pede

Pada dua kesempatan tersebut, timnas Indonesia sama-sama menang enam gol tanpa balas atas Laos.

Kali terakhir Indonesia dan Laos bertemu adalah pada Piala AFF 2014. Saat itu, timnas Indonesia menang 5-1.

Berikut rekor Indonesia vs Laos di Piala AFF:

  • Laos 1-5 Indonesia (Piala AFF 1996)
  • Indonesia 6-0 Laos (Piala AFF 2004)
  • Indonesia 3-1 Laos (Piala AFF 2007)
  • Indonesia 6-0 Laos (Piala AFF 2010)
  • Indonesia 2-2 Laos (Piala AFF 2012)
  • Indonesia 5-1 Laos (Piala AFF 2014)

Melihat catatan di atas, Indonesia tampaknya bakal tak menemui kesulitan untuk kembali mencukur Laos dengan skor telak sore ini.

Apalagi, Laos sudah kebobolan enam gol atau yang terburuk dari tim mana pun di Grup B Piala AFF 2020.

Baca juga: Prediksi Line Up Timnas Indonesia Vs Laos, Elkan Baggott Solusi Lini Belakang

Plus, pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong sudah "memaksa" Evan Dimas untuk berpesta gol ke gawang Laos.

"Saya tidak bisa memprediksi skor, tetapi saya akan meminta para pemain untuk mencetak banyak gol jika mendapatkan peluang bagus," kata Shin Tae-yong dalam konferensi pers virtual yang turut dihadiri Kompas.com pada Sabtu (11/12/2021).  

"Ini turnamen dan bisa ada hitung-hitungan selisih gol juga. Jadi, saya akan meminta para pemain untuk mencetak banyak gol," ucapnya. 

Kompas.com memprediksi timnas Indonesia bisa menang lima gol tanpa balas atas Laos.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com