Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa: Inggris Pesta 10 Gol, Italia ke Playoff

Kompas.com - 16/11/2021, 06:01 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber FIFA

KOMPAS.com - Rangkaian pertandingan pamungkas Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa berlanjut dengan laga-laga Grup C, Grup F, dan Grup I pada Selasa (16/11/2021) dini hari WIB.

Hasilnya, dua tim nasional dipastikan menambah daftar negara Eropa yang lolos langsung ke Piala Dunia 2022.

Dua tim yang dimaksud adalah timnas Inggris dan Swiss setelah berhasil meraih kemenangan di partai pamungkas.

Baca juga: Hasil San Marino Vs Inggris: Harry Kane Quattrick, The Three Lions Pesta 10 Gol!

Timnas Inggris melakoni partai tandang ke markas San Marino pada laga terakhir Grup I.

The Three Lions menutup kualifikasi dengan begitu cemerlang setelah menggilas San Marino 10-0.

Sang kapten Harry Kane tampil panas dengan mencetak quattrick alias empat gol dalam laga ini (27'p, 31', 39'p, 42').

Harry Kane (tengah) merayakan golnya bersama rekan satu timnya pada laga terakhir Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa yang mempertemukan San Marino vs Inggris di Stadion Olimpico San Marino, Selasa (16/11/2021) dini hari WIB.AFP/ FILIPPO MONTEFORTE Harry Kane (tengah) merayakan golnya bersama rekan satu timnya pada laga terakhir Grup I Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa yang mempertemukan San Marino vs Inggris di Stadion Olimpico San Marino, Selasa (16/11/2021) dini hari WIB.
Sementara, gol-gol timnas Inggris lainnya dilesakkan oleh Harry Maguire (6'), Filippo Fabbri (15'GBD), Emile Smith Rowe (58'), Tyrone Mings (69'), Tammy Abraham (78'), Bukayo Saka (79').

Kemenangan telak atas San Marino menjadi catatan sejarah tersendiri bagi timnas Inggris.

Ini adalah kemenangan terbesar The Three Lions dalam pertandingan tandang kompetitif.

Tambahan tiga poin ini pun memastikan langkah timnas Inggris ke putaran final Piala Dunia 2022.

Baca juga: Hasil Irlandia Utara Vs Italia, Juara Euro Gagal Lolos Langsung ke Piala Dunia 2022!

Pasukan Gareth Southgate mengakhiri Grup I tanpa terkalahkan dengan catatan delapan kemenangan dan dua kali imbang (26 poin).

Pesta gol juga dituai oleh timnas Swiss ke gawang Bulgaria pada laga pamungkas Grup C.

Timnas Swiss menang telak 4-0 berkat gol-gol dari Noah Okafor (48'), Ruben Vargas (57'), Cedric Itten (72'), Remo Freuler (90+1').

Kemenangan ini membawa Swiss ke puncak klasemen Grup C dengan raihan 18 poin dan dipastikan lolos otomatis ke Piala Dunia 2022.

Kepastian langkah Swiss ke Qatar juga tak terlepas dari hasil imbang yang dituai oleh Italia saat melawan Irlandia Utara.

Baca juga: Rekor Portugal di Play-off Kualifikasi Piala Dunia, 100 Persen Lolos!

Bertanding di Stadion Windsor Park, Belfast, timnas Italia yang mendominasi laga gagal mencetak gol sehingga tertahan 0-0.

Raihan satu poin di markas Irlandia Utara membuat jawara Euro 2020 itu cuma menjadi runner-up Grup C.

Kendati gagal lolos langsung ke Piala Dunia 2022, Italia masih punya kans untuk ke Qatar melalui babak playoff.

Baca juga: Jalan Berliku Conor Gallagher, Debutan Skuad Inggris untuk Kualifikasi Piala Dunia

Tim asuhan Roberto Mancini bersama 11 negara Eropa yang lain akan memperebutkan tiga tiket sisa via playoff.

Sejauh ini, sembilan negara Eropa telah memastikan lolos ke Piala Dunia 2022.

Mereka adalah Serbia (juara Grup A), Spanyol (Grup B), Swiss (Grup C), Perancis (Grup D), Belgia (Grup E), Denmark (Grup F), Kroasia (Grup H), Inggris (Grup I), dan Jerman (Grup J).

Grup G menjadi satu-satunya grup yang belum meloloskan wakilnya ke putaran final Piala Dunia 2022.

Sementara itu, timnas Denmark yang sudah lolos di Grup F menelan kekalahan 0-2 dari Skotlandia.

Hasil ini mengakhiri tren kemenangan Denmark di kualifikasi. Tim Dinamit menyudahi Grup F dengan sembilang kemenangan dan sekali kalah (27 poin).

Hasil lengkap Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Eropa, Selasa (16/11/2021) dini hari WIB:

Grup C:

  • Irlandia Utara vs Italia 0-0
  • Swiss vs Bulgaria 4-0 (Noah Okafor 48', Ruben Vargas 57', Cedric Itten 72', Remo Freuler 90+1')

Grup F:

  • Israel vs Kepulauan Faroe 3-2 (Moanes Dabour 30'p, Shon Weissman 58', Dor Peretz 74'/ Solvi Vatnhamar 62', Klaemint Olsen 72')
  • Skotlandia vs Denmark 2-0 (John Souttar 35', Che Adams 86')
  • Austria vs Moldova 4-1 (Marko Arnautovic 4' 55'p, Christoper Trimmel 21', Dejan Ljubicic 83'/Ion Nicolaescu 60')

Grup I:

  • San Marino vs Inggris 0-10 (Harry Maguire 6', Filippo Fabbri 15'GBD, Harry Kane 27'p 31' 39'p 42', Emile Smith Rowe 58', Tyrone Mings 69', Tammy Abraham 78', Bukayo Saka 79')
  • Albania vs Andorra 1-0 (Endri Cekici 73'p)
  • Polandia vs Hongaria 1-2 (Karol Swiderski 61'/ Andras Schafer 37', Daniel Gazdag 80')
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Thomas & Uber Cup 2024, Tim Indonesia Siap Tempur!

Badminton
Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Sepak Bola Indonesia Sedang Naik Daun

Liga Indonesia
5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

5 Fakta Statistik Timnas U23 Indonesia Vs Korea Selatan

Timnas Indonesia
Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Yonhap Kritik Keras Timnas U23 Korsel: Lemah Bertahan dan Tidak Disiplin!

Timnas Indonesia
Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Korsel Takluk dari Indonesia, Arhan Hibur Rekan Setimnya di Suwon FC

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com