Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Argentina Vs Peru - Messi Murka ke Wasit, Sebut Sengaja Rugikan Albiceleste

Kompas.com - 15/10/2021, 17:51 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Firzie A. Idris

Tim Redaksi

Sumber TyC Sports

KOMPAS.com - Lionel Messi murka dengan wasit Wilton Sampaio yang memimpin pertandingan timnas Argentina vs Peru.

Pertandingan Argentina vs Peru merupakan laga lanjutan Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Amerika Selatan.

Kedua tim bertanding di Estadio Monumental, Jumat (15/10/2021) pagi WIB dengan timnas Argentina keluar sebagai tim pemenang.

La Albiceleste, julukan Argentina, menang 1-0 atas Peru berkat gol tandukan Lautaro Martinez pada menit ke-43.

Laga ini sendiri menyajikan tiga keputusan yang merugikan timnas Argentina.

Baca juga: Hasil Argentina Vs Peru: Albiceleste Menang 1-0, Mimpi Buruk Messi Lanjut

Pertama adalah gol Cristian Romero pada menit kesembilan yang dianulir wasit Wilton Sampaio.

Wasit menganulirnya karena VAR menangkap bek Tottenham Hotspur tersebut berada di posisi offside.

Kedua, terkait insiden yang melibatkan Lautaro Martinez dengan kiper Peru Pedro Gallese.

Pada momen itu, Lautaro Martinez jatuh setelah tampak terkena kaki Gallese yang mencoba menyapu bola di kotak terlarang.

Namun, Wilton Sampaio tidak meniupkan tanda pelanggaran, sang pengadil juga tak meninjau VAR untuk melihat tayangan ulang dari insiden tersebut.

Baca juga: Hasil Brasil Vs Uruguay: Neymar-Raphinha Gemilang, Selecao Menang 4-1

Alhasil, timnas Argentina kehilangan kesempatan untuk mencetak gol dari titik putih.

Terakhir, kiper Argentina Emiliano Martinez dianggap melakukan kontak kepada pemain pengganti, Jefferson Farfan, sehingga Argentina dihukum penalti.

Beruntung bagi Argentina, papan skor tak berubah setelah tembakan keras Yoshimar Yotun cuma mengenai mistar gawang pada menit ke-66.

Seusai laga, Lionel Messi memberikan kritik tajam atas kepimimpinan Wilton Sampaio melalui Instagram pribadinya.

Menurut sang megabintang, Wilton Sampaio merupakan wasit yang kerap membuat keputusan merugikan untuk La Albiceleste.

Halaman Berikutnya
Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com