Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kisah Wonderkid Belgia: Tahan Messi, Kini Terobos Kolong Donnarumma

Kompas.com - 11/10/2021, 14:20 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

Sumber RMC Sport

KOMPAS.com - Wonderkid alias pesepak bola muda potensial asal Belgia, Charles De Ketelaere, angkat nama setelah dirinya sukses menendang bola melewati kolong kaki Gianluigi Donnarumma, dalam laga UEFA Nations League.

Charles De Ketelaere mencetak satu gol kala Belgia kalah 1-2 dalam laga perebutan tempat ketiga UEFA Nations League 2020-2021 melawan Italia.

Partai Italia vs Belgia digelar di Stadion Allianz, Torino, Minggu (10/10/2021). Gol tuan rumah Italia diciptakan oleh Nicolo Barella (46’) dan Domenico Berardi (65’ pen.).

Asa Belgia untuk bangkit sempat muncul setelah pemain pengganti, Charles De Ketelaere, meloloskan bola masuk melewati kolong kaki kiper Italia, Gianluigi Donnarumma, pada menit ke-86.

De Ketelaere yang berpostur 192 cm cermat melihat celah di antara kaki Donnarumma.

Baca juga: Hasil Italia Vs Belgia, Azzurri Raih Tempat Ketiga di Nations League

Sadar ada ruang cukup besar di antara kakinya, Donnarumma pun coba mengantisipasi dengan duduk menjatuhkan diri.

Akan tetapi, reaksi lebih cepat diperlihatkan De Ketelaere yang akhirnya mampu melewatkan bola ke kolong kaki Donnarumma.

Seusai pertandingan perebutan tempat ketiga UEFA Nations League antara Italia vs Belgia, De Ketelaere yang kini berumur 20 tahun, bercerita tentang golnya ke gawang Donnarumma.

“Ya, tujuan saya memang melepas bola di antara kaki Donnarumma,” kata De Ketelaere seperti dikutip RMC Sport dari media Belgia, La Derniere Heure.

“Saya melihat Yannick (Carrasco) dan Michy (Batshuayi) di sisi kiri. Namun, mereka dikelilingi bek lawan.”

Baca juga: Italia Vs Belgia, Roberto Mancini Catat Sejarah Baru

“Ketika saya melihat kaki Donnarumma terbuka, saya tak ragu lagi. Perlu untuk tetap tenang dan tak merasa tertekan,” tutur De Ketelaere.

Itulah persembahan gol perdana Charles De Ketelaere untuk Belgia. Pemuda 20 tahun yang berposisi sebagai penyerang itu baru menuai dua penampilan buat Belgia.

Charles De Ketelaere bukanlah nama asing bagi para pemandu bakat utusan klub-klub mapan Eropa. AC Milan sempat dikabarkan sangat meminati jasa De Ketelaere yang juga bisa dimainkan sebagai penyerang lubang.

Sorotan kepada De Ketelaere kian menjadi kala dirinya berhasil mengantar klubnya, Club Brugge, menahan imbang PSG yang diperkuat Lionel Messi pada matchday pertama Liga Champions 2021-2022.

Laga pada 15 September 2021 di Stadion Jan Breydel itu berkesudahan sama kuat 1-1. Charles De Ketelaere tampil sebagai starter dalam partai yang menjadi kesempatan perdana PSG menurunkan trio maut MNM (Messi, Neymar, dan Kylian Mbappe).

Patut dicatat pula bahwa Donnarumma juga ikut dalam rombongan tim PSG yang bertandang ke markas Club Brugge. 

Cuma, waktu itu Donnarumma tak bermain dan menjadi cadangan dari Keylor Navas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com