Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Datangkan Pemain Asing Berusia Produktif, Proyek Los Galacticos Arema FC Dimulai

Kompas.com - 14/07/2021, 15:00 WIB
Suci Rahayu,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

MALANG, KOMPAS.com - Arema FC yang mendatangkan pemain-pemain berusia produktif pada Liga 1 musim ini.

Tiga pemain asing yang didatangkan Arema FC, yakni Adilson Maringa (30), Renshi Yamaguci (28), dan Carlos Fortes (26), tidak berusia lebih dari 30 tahun.

Baru-baru ini, Arema FC dikaitkan dengan mantan pemain U.D. Vilafranquense, Alan Bidi (25).

Alan Bidi diproyeksi mengisi slot pemain belakang Arema, setelah tim batal memperkenalkan Kay Graca yang bermasalah dengan klub lamanya.

Bergabungnya sejumlah pemain asing tersebut ke Arema disebut dilatarbelakangi oleh koneksi kuat antara pelatih Eduardo Almeida dengan U.D. Vilafranquense.

Baca juga: Statistik Carlos Fortes Disorot, Pelatih Arema FC Pasang Badan

Bahkan, Adilson Maringa dan Carlos Fortes juga didapatkan Arema dari klub berjuluk Piranhas do Tejo itu.

Isu semakin menguat lantaran Alan Bidi melalui sosial medianya terang-terangan menandai Arema FC pada unggahan terakhirnya.

Namun, semua hal bisa terjadi sampai manajemen Arema meresmikan pemain-pemain tersebut.

“Untuk defender yang akan datang asing juga usianya sama sekitar 27 tahun,” ujar Presiden Arema FC, Gilang Widya Permana, memberikan bocoran.

Gilang Widya Pramana mengatakan, pelatih sengaja mendatangkan pemain-pemain berusia produktif untuk memulai proyek jangka panjang.

Gilang berharap tim yang dimiliki Arema saat ini bisa tampil memuaskan di kompetisi Liga 1 sehingga kerja sama dengan pemain-pemain asing tersebut bisa dilanjutkan di musim depan.

Secara tidak langsung, Arema FC memang tengah menyiapkan pondasi yang lebih kukuh untuk musim-musim selanjutnya.

“Saya melihat coach Eduardo memang menyiapkan rencana jangka panjang untuk Arema FC," kata Gilang.

Baca juga: Arema FC Resmi Kenalkan Carlos Fortes sebagai Striker Anyar

"Namun, kembali lagi, mudah-mudahan pemain asing ini bisa menunjukkan performa yang bagus dan kontraknya bakal diperpanjang,” tutur pria berjuluk Crazy Rich Malang itu lagi.

“Namun, jika pemain asing ini tidak bisa menunjukan performa terbaiknya, ya tidak kami perpanjang."

"Jadi, kembali lagi ke pemain kalau pemain ini bisa menunjukkan Singanya, bakal kami perpanjang terus (kontraknya),” imbuhnya.

Gilang Widya Pramana sudah membeberkan keinginannya mengubah Arema FC menjadi tim Los Galacticos baru di Indonesia.

Namun, pada musim ini, niatan tersebut tidak bisa terealisasi karena dia terlambat bergabung dengan Arema FC, sedangkan kompetisi Liga 1 masih belum pulih sepenuhnya.

Crazy Rich Malang itu sesumbar bakal memulai proyek perekrutan pemain bintang Arema FC pada kompetisi Liga 1 musim 2022.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor Real Madrid vs Bayern Muenchen Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Sambut Final Liga Champions, Tekad Hummels Menang di Wembley

Liga Champions
Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Indonesia Vs Guinea: Ada Eks Barcelona, Banyak Jebolan Piala Afrika

Liga Indonesia
Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Hasil Liga Champions: Kesempatan Dortmund Tebus Kegagalan di Wembley

Liga Champions
Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Hasil PSG vs Dortmund 0-1 (agg. 0-2): Die Borussen Tembus Final Liga Champions

Liga Champions
Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com