Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Inggris Vs Denmark, Duo Kasper Siap "Gentayangan" di Wembley

Kompas.com - 07/07/2021, 15:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber ESPN

LONDON, KOMPAS.com - Kasper Schmeichel dan Kasper Dolberg dipastikan akan menjadi andalan timnas Denmark pada laga semifinal Euro 2020 melawan Inggris.

Pertandingan Inggris vs Denmark dijadwalkan dihelat di Stadion Wembley, London, Inggris, pada Kamis (8/7/2021) pukul 02.00 WIB.

Melihat tren performa dan keuntungan bermain di kandang sendiri, timnas Inggris tentu jauh lebih diunggulkan daripada Denmark.

Namun, timnas Inggris tentu tidak boleh lengah. Sebab, timnas Denmark berpotensi kembali meledak layaknya julukan mereka, Tim Dinamit.

Keberhasilan timnas Denmark lolo ke semifinal Euro 2020 tentu sangat mengejutkan.

Baca juga: Inggris Vs Denmark, Misi Berat Harry Kane Usir Setan di Wembley

Sebab, timnas Denmark nyaris tidak lolos ke fase gugur setelah menelan dua kelahanan beruntun di Grup B.

Timnas Denmark kemudian berhasil bangkit dengan meraih tiga kemenangan hingga akhirnya lolos ke semifinal Euro 2020.

Terdapat dua pemain timnas Denmark yang berpotensi menyulitkan timnas Inggris pada laga semifinal dini hari nanti.

Mereka adalah duo Kasper, yakni Kasper Schmeichel dan Kasper Dolberg.

Mendengar nama Kasper, kita tentu teringat dengan karakter fiktif hantu putih kecil asal Amerika Serikat bernama Casper.

Casper adalah hantu putih kecil yang sangat ramah dan tidak suka mengganggu manusia.

Berbeda dari Casper, duo Kasper milik timnas Denmark berpotensi mengganggu atau bahkan merusak rencana pesta timnas Inggris di Wembley.

Baca juga: Inggris Vs Denmark, Tekad The Three Lions Akhiri Kutukan 55 Tahun

Terkini, Kasper Schmeichel sempat menyindir jargon "football is coming home" yang sering digaungkan para pendukung timnas Inggris.

Kalimat "football is coming home" merupakan refrain dari lagu berjulul "The Three Lions" yang dirilis pada Mei 1996.

Secara garis besar, kalimat "football is coming home" memiliki makna sepak bola akan kembali ke tempat kelahirannya jika Inggris berhasil menjadi juara Piala Dunia atau Piala Eropa.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Jumlah Gelar Liga Spanyol Real Madrid Sepanjang Sejarah

Liga Spanyol
Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com