Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

PS Sleman Kian Utamakan Ilmu Pengetahuan

Kompas.com - 16/06/2021, 19:52 WIB
Josephus Primus

Penulis

Sumber PSS Sleman

CIKARANG, KOMPAS.com - Untuk makin mendongkrak prestasi klub, PS Sleman kian mengutamakan ilmu pengetahuan keolahragaan (sport science).

"Sport science menjadi salah satu pilar penting dalam skuad PS Sleman," kata Kepala Department Football Performance PS Sleman Jan Saragih usai memantau latihan tim PS Sleman di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Rabu (16/6/2021) sore.

Menurut Jan Saragih, departemen yang dipimpinnya punya tugas utama menjaga semua penampilan (performance atau kinerja) bisa terkelola dengan baik.

Baca juga: Dejan Antonic Tak Sertakan Pemain Muda PS Sleman

"Kami juga menjaga agar gap (jarak performance antarpemain) tidak jauh," ujar pria yang karib disapa JS ini.

Skuad PS Sleman saat uji coba melawan tim Munial Sport Group (MSG) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (15/6/2021), sore. 
PSS Sleman Skuad PS Sleman saat uji coba melawan tim Munial Sport Group (MSG) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (15/6/2021), sore.

Sport science, menurut JS, akan memudahkan pelatih memilih pemain dalam sebuah pertandingan.

Jan Saragih menambahkan, analisis data dari penampilan para pemain tentu akan membantu mengetahui bagaimana jalannya pertandingan atau sesi latihan dengan lebih objektif.

Pelatih Dejan Antonic saat skuad PS Sleman saat uji coba melawan tim Munial Sport Group (MSG) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (15/6/2021), sore. PSS Sleman Pelatih Dejan Antonic saat skuad PS Sleman saat uji coba melawan tim Munial Sport Group (MSG) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (15/6/2021), sore.

Selain dari fisik, Jan dan tim juga menganalisis para pemain dari sisi teknik dan taktikal.

“Kami akan rekam setiap latihan, nanti ada teknikal dasar pemain yang kami analisis, dan selanjutnya bisa dieksekusi di dalam game atau friendly match,” tambahnya.

JS melanjutkan, data-data yang sudah dibuat akan menjadi laporan untuk pelatih.

Skuad PS Sleman saat uji coba melawan tim Munial Sport Group (MSG) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (15/6/2021), sore. 
PSS Sleman Skuad PS Sleman saat uji coba melawan tim Munial Sport Group (MSG) di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Kabupaten Bekasi, Jawa Barat, Selasa (15/6/2021), sore.

"Pelatih juga bisa minta misal ingin melihat secara spesifik, nanti kami report, gambarkan, dan kami transfer ke pemain yang dimaksud,” jelas Jan lagi.

Evaluasi dan masukan dari hasil analisis ini tentu menjadi poin penting untuk peningkatan performa anak-anak asuh pelatih Dejan Antonic ini.

Laga uji coba PS Sleman versus klub Liga 2 Persiba Balikpapan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat pada Sabtu (12/6/2021) dalam rangka pemusatan latihan PS Sleman selama delapan hari hingga JUmat (18/6/2021) sejak Kamis (10/6/2021).

PS Sleman ditekuk tamunya satu gol tanpa balas.
PSS Sleman Laga uji coba PS Sleman versus klub Liga 2 Persiba Balikpapan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat pada Sabtu (12/6/2021) dalam rangka pemusatan latihan PS Sleman selama delapan hari hingga JUmat (18/6/2021) sejak Kamis (10/6/2021). PS Sleman ditekuk tamunya satu gol tanpa balas.

Menurut Jan Saragih, sepakbola sangat dinamis dan memiliki intensitas tinggi.

"Maka dari itu, tim perlu me-review ulang agar kesalahan dan kekurangan dapat diperbaiki di game berikutnya," pungkas Jan Saragih.

Tim PS Sleman masih dalam masa pemusatan latihan (TC) di Cikarang mulai Kamis (10/6/2021) sampai dengan Jumat (18/6/2021).

Laga uji coba PS Sleman versus klub Liga 2 Persiba Balikpapan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat pada Sabtu (12/6/2021) dalam rangka pemusatan latihan PS Sleman selama delapan hari hingga JUmat (18/6/2021) sejak Kamis (10/6/2021).

PS Sleman ditekuk tamunya satu gol tanpa balas.
PSS Sleman Laga uji coba PS Sleman versus klub Liga 2 Persiba Balikpapan di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang, Jawa Barat pada Sabtu (12/6/2021) dalam rangka pemusatan latihan PS Sleman selama delapan hari hingga JUmat (18/6/2021) sejak Kamis (10/6/2021). PS Sleman ditekuk tamunya satu gol tanpa balas.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com