Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Hal Menarik dari Laga Hujan Gol Belanda Vs Ukraina di Euro 2020

Kompas.com - 14/06/2021, 05:45 WIB
Sem Bagaskara

Penulis

KOMPAS.com - Tandukan Denzel Dumfries pada menit-menit akhir mengantar Belanda menang secara dramatis dengan skor 3-2 atas Ukraina.

Laga Grup C Euro 2020 antara Belanda vs Ukraina dipentaskan di Johan Cruyff Arena, Amsterdam, Senin (14/6/2021) dini hari WIB.

Belanda menang 3-2 berkat gol-gol dari Georginio Wijnaldum (52’), Wout Weghorst (59’), dan Denzel Dumfries (85’).

Sementara, sepasang gol balasan Ukraina tercipta melalui upaya Andriy Yarmolenko (75’) dan Roman Yaremchuk (79’).

Duel Belanda vs Ukraina berlangsung seru. Sempat ketinggalan 0-2, Ukraina besutan Andriy Shevchenko bangkit dan menyamakan kedudukan menjadi sama kuat 2-2 kala laga tinggal menyisakan 11 menit.

Baca juga: Hasil Belanda Vs Ukraina, Drama 5 Gol Warnai Kemenangan De Oranje

Comeback epik pada akhirnya gagal diwujudkan Ukraina setelah Denzel Dumfries membuat gol “pembunuh” laga pada menit ke-85.

Setidaknya, terdapat 5 hal menarik yang layak diangkat dari bentrokan dramatis Belanda vs Ukraina di Euro 2020.

1. Kekalahan Pertama Ukraina di 2021

Ukraina menuju bentrokan melawan Belanda dengan bekal apik. Mereka tak pernah kalah dalam enam laga di 2021.

Hasil yang dipetik Ukraina sebelum melawan Belanda adalah empat skor seri plus dua kemenangan.

Baca juga: Skuad Belanda untuk Euro 2020

Salah satu tim yang berhasil ditahan imbang Andriy Yarmolenko dkk pada 2021 adalah juara Piala Dunia 2018, Perancis.

Namun, rekor tak terkalahkan pada akhirnya gagal diperpanjang usai anak asuh Andriy Shevchenko menyerah 2-3 di tangan Belanda.

2. Jarak 2.528 Hari Gol Wijnaldum

Georginio Wijnaldum menjadi salah satu pencetak gol Belanda saat menang 3-2 atas Ukraina. Ini menjadi gol pertama Wijnaldum untuk Tim Oranye di ajang Piala Eropa.

Terdapat jarak 2.528 hari antara torehan tersebut dengan gol debut Wijnaldum buat Belanda di pentas Piala Dunia.

Gol perdana Wijnaldum di ajang Piala Dunia muncul pada edisi 2014. Saat itu, satu golnya membantu Tim Oranye menang 3-0 atas tuan rumah Brasil pada laga perebutan tempat ketiga.

3. Belanda Lepas 10 Tembakan, Nihil Gol

Belanda mencecar Ukraina dengan 10 tembakan pada babak pertama. Namun, serangkaian upaya Tim Oranye berujung nihil alias tanpa hasil.

Halaman:
Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Hasil dan Klasemen Liga Italia: Roma Vs Juventus 1-1, Milan Imbang

Liga Italia
Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Hasil Roma Vs Juventus 1-1: Bremer Selamatkan Bianconeri

Liga Italia
Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Hasil Milan Vs Genoa 3-3: Ultras Aksi Bisu, Rossoneri Tertahan

Liga Italia
Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Hasil Liverpool Vs Tottenham: Api Salah, Hujan 6 Gol, The Reds Menang

Liga Inggris
Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Timo Scheunemann Lihat Bakat Putri Potensial di MilkLife Soccer Challenge 2024

Sports
Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Hasil Final Thomas dan Uber Cup 2024: Indonesia Runner-up, China Kawinkan Gelar

Badminton
Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Hasil Chelsea Vs West Ham 5-0: The Blues Pesta Gol, Lewati Man United

Liga Inggris
Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Final Piala Thomas 2024: Jonatan Berusaha Melawan, demi Kebanggaan Bangsa

Badminton
Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Hasil Final Thomas Cup 2024, Indonesia Runner-up Usai Fikri/Bagas Kalah

Badminton
Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Aji Santoso: Marselino Punya Bakat Komplet untuk Jadi Pemain Besar

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com