Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lukaku untuk Eriksen yang Kolaps: Chris, Chris, I Love You...

Kompas.com - 13/06/2021, 03:19 WIB
Farahdilla Puspa,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Bomber Belgia sekaligus bintang Inter Milan, Romelu Lukaku, mendedikasikan golnya untuk Christian Eriksen pada laga Euro 2020 atau Piala Eropa 2020

Romelu Lukaku dan Thomas Meunier membawa Belgia unggul 2-0 atas Rusia pada babak pertama. 

Duel Belgia vs Rusia yang merupakan laga Grup B Euro 2020 berlangsung di Stadion Krestovsky, Saint Petersburg, Rusia, Minggu (13/6/2021) dini hari WIB. 

Romelu Lukaku membuka keunggulan Belgia pada menit ke-10 seusai memanfaatkan operan Timothy Castagne. 

Baca juga: Hasil Denmark Vs Finlandia - Eriksen Kolaps, Tim Dinamit Tumbang

Lukaku yang berada di tengah kotak penalti dan lolos dari jebakan offside langsung melepaskan tendangan yang merusak jala gawang Rusia. 

Pemain berusia 28 tahun itu langsung berlari merayakan golnya dan meneriakan nama rekan setimnya di Inter Milan, Christian Eriksen, ke arah kamera. 

"Chris, Chris, i love you," kata Lukaku. 

Adapun Christian Eriksen kolaps dalam pertandingan Denmark vs Finlandia yang digelar Sabtu (12/6/2021) malam WIB. 

Kejadian itu terjadi pada pengujung babak pertama, tepatnya ketika Eriksen hendak menerima lemparan ke dalam dari rekannya.

Melihat Eriksen tak sadarkan diri, para pemain Denmark dan Finlandia segera meminta tim medis untuk masuk ke lapangan dan memberikan pertolongan pertama.

Selama petugas medis memberikan perawatan, para pemain Denmark berdiri membentuk perisai mengelilingi Eriksen.

Baca juga: Pernyataan Resmi Timnas Denmark Terkait Kondisi Christian Eriksen

Wasit Anthony Taylor akhirnya menghentikan pertandingan.

Saat itu, kedudukan masih imbang tanpa gol alias 0-0. UEFA juga sudah mengonfirmasi bahwa laga Denmark vs Finlandia ditangguhkan karena kondisi darurat.

UEFA kemudian memberikan kabar baik bahwa Christian Eriksen dalam keadaan sadar ketika di bawah ke rumah sakit dan kondisinya stabil.

Meski demikian, Eriksen masih harus menjalani pemeriksaan lanjutan. 

Laga Denmark vs Finlandia pun kembali dilanjutkan dan berakhir dengan skor 1-0 untuk kemenangan Finlandia. 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Baca tentang
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com