Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Lautaro Martinez Tolak Barcelona, Singgung Rumor ke Real Madrid

Kompas.com - 11/05/2021, 18:48 WIB
Celvin Moniaga Sipahutar,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Striker Inter Milan, Lautaro Martinez, mengakui Barcelona tertarik merekrutnya. Bahkan, dia punya kans besar untuk bergabung dengan tim Catalan itu.

Kabar transfer Lautaro Martinez ke Barcelona begitu mengencang semusim terakhir ini.

Pasalnya, Blaugrana tengah mencari striker anyar guna menggantikan posisi Luis Suarez yang telah hengkang musim lalu.

Selain itu, upaya mendatangkan pemain baru berkualitas juga dibuat sebagai langkah taktis agar Lionel Messi bertahan bersama klub.

Baca juga: Ironi Pemain Inter Milan, Habis Scudetto Disuruh Potong Gaji

Menurut surat kabar Italia, Libero, dan pakar transfer Eropa Fabrizio Romano, Martinez membenarkan tim Catalan tertariknya kepadanya.

Namun, kompatriot Lionel Messi itu menolak bergabung dengan Barcelona dan memilih setia bersama Inter Milan.

"Ada kemungkinan nyata bergabung dengan Barcelona, untungnya saya memutuskan untuk tetap di Inter," kata Lautaro Martinez, Selasa (11/5/2021).

Pemain asal Argentina itu juga menyinggung soal rumor transfernya ke Real Madrid. Terkait hal ini, dia mengaku tidak tahu-menahu.

Martinez kemudian menambahkan bahwa dia sedang dalam pembicaraan perpanjangan kontrak bersama Inter.

"Real Madrid? Saya tidak tahu apa-apa tentang rumor ini. Saya senang di Inter, saya sedang dalam pembicaraan untuk memperpanjang kontrak dan kesepakatan akan segera tercapai," kata Martinez.

Lautaro Martinez sejatinya masih memiliki kontrak di Inter Milan hingga 2023 mendatang.

Baca juga: Lukaku Setara Atlet American Football, Staf Pelatih Inter Beri Kesaksian

Namun, tak heran jika I Nerrazzuri sigap berupaya memperpanjang kontrak sang striker.

Sebab, mantan pemain Racing Club (Argentina) itu punya catatan apik sejak direkrut pada 2018 silam.

Berdasarkan 129 penampilan bersama Inter, Martinez telah mencetak 48 gol dan 18 assist di semua ajang.

Berkat kontribusinya, Inter pun sukses merengkuh gelar juara Serie A musim 2020-2021.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Hasil Timnas U17 Putri Indonesia Vs Filipina: Claudia Scheunemann Cetak Gol, Garuda Pertiwi Tumbang

Timnas Indonesia
Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Ketika STY Kalahkan Guinea 3-0 dan Singkirkan Argentina...

Timnas Indonesia
VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

VAR di Championship Series, Aspek Fisik Jadi Sorotan Persib

Liga Indonesia
Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Ubah Cara Pikir Persib Lawan Bali United, Upaya Akhiri Tren Negatif

Liga Indonesia
Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Jadwal Indonesia di Piala Asia U17 Putri 2024, Lawan Filipina Malam Ini

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com