Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Rumor Transfer, Sergio Aguero Sepakat Gabung Barcelona Musim Depan

Kompas.com - 21/04/2021, 13:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Rumor transfer yang menyebut striker Manchester City, Sergio Aguero, akan pindah ke Barcelona pada musim depan, semakin hari kian positif.

Terkini, Sergio Aguero dikabarkan sudah sepakat dengan nilai kontrak berdurasi dua tahun yang ditawarkan Barcelona.

Hal itu dilaporkan oleh salah satu media asal Spanyol, Beteve, pada Selasa (20/4/2021) waktu setempat.

Menurut Beteve, Aguero rela gajinya dipotong demi bergabung dengan Barcelona.

Beteve juga mengklaim bahwa Aguero sudah memberi tahu keluarga dan teman dekatnya bahwa dirinya akan pindah ke Barcelona pada musim depan.

Nama Sergio Aguero dan Barcelona sudah sering dikaitkan sejak bursa transfer Januari 2021.

Baca juga: Alasan Sergio Aguero Lebih Tepat Direkrut Barcelona daripada Haaland

Rumor itu semakin mencuat setelah Joan Laporta terpilih kembali sebagai Presiden Barcelona pada Minggu (7/3/2021).

Dikutip dari situs Mundo Deportivo, Joan Laporta disebut sudah berbicara dengan Sergio Aguero sejak masa kampanye pemilu Presiden Barcelona pada Februari 2021.

Mundo Deportivo mengklaim bahwa terdapat dua kesepakatan antara Laporta dan Aguero dalam pertemuan itu.

Pertama, Aguero sepakat gajinya dipotong apabila ia menerima pinangan Barcelona musim depan.

Kedua, Laporta sepakat akan menyediakan bonus transfer kepada Aguero untuk mengganti pemotongan gaji tersebut.

Dikutip dari situs TyC Sports, pendekatan Laporta kepada Sergio Aguero merupakan salah satu cara untuk membuat Lionel Messi bertahan di Barcelona.

Rumor itu terbilang wajar mengingat Lionel Messi dan Sergio Aguero dikenal sudah bersahabat sejak awal 2000an sejak keduanya membela timnas U20 Argentina.

Baca juga: Berita Transfer, Barcelona dan PSG Bergerak untuk Rekrut Aguero

Lionel Messi dan Aguero saat ini menghadapi situasi serupa, yakni kontrak di tim masing-masing akan habis pada Juni 2021.

Bedanya, Lionel Messi masih berpeluang bertahan di Barcelona, sedangkan Aguero secara terbuka sudah resmi menyatakan akan meninggalkan Man City pada musim depan.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com