SAMARINDA, KOMPAS.com - Borneo FC resmi mengumumkan rekrutan ketiga mereka untuk musim kompetisi 2021.
Rekrutan ketiga itu adalah pemain berposisi sebagai bek kiri, Leo Guntara.
Peresmian rekrutan ketiga itu diumumkan lewat web resmi Borneo FC pada Selasa (23/2/2021).
"Borneo FC Samarinda mengumumkan telah tercapai kesepakatan dengan bek kiri berbakat, Leo Guntara," tulis pernyataan resmi klub.
Baca juga: Belum Usai Belanja, Borneo FC Masih Buru Pemain Lagi
PEMBELIAN KETIGA ??
Leo Guntara ????Alhamdulilah semakin aktif ya bund Borneo FC Samarinda untuk musim 2021. MANYALA ???????????? pic.twitter.com/TaGgE8l9uo
— BorneoFC (@PusamaniaBorneo) February 23, 2021
Eks pemain PSM Makassar itu akan dikontrak selama satu tahun.
Kedatangan Leo Guntara diharapkan bisa memperkokoh lini pertahanan klub berjulukan Pesut Etam itu.
"Kita sudah amankan jasa dari Leo Guntara untuk satu musim ke depan. Alhamdulilah semoga ini menjadikan Borneo FC semakin kuat ke depannya," kata Presiden Borneo FC Samarinda, Nabil Husein Said Amin.
Presiden Borneo FC itu mengungkapkan bahwa Leo sejatinya sudah masuk radar tim sejak musim 2020 atas rekomendasi pelatih.
Baca juga: Borneo FC Perkenalkan Eks Kiper Persebaya, Angga Saputra, sebagai Rekrutan Barunya
"Leo Guntara sebenernya juga sudah jadi incaran kita dari tahun kemarin, namun jodohnya kita baru dapat di tahun ini," ujar Nabil Husein.
Leo Guntara adalah rekrutan ketiga Borneo FC pada 2021 setelah sebelumnya mendapatkan Hendro Siswanto (gelandang) dan Angga Saputra (kiper).
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.