Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arsenal Bakal Ajukan Banding untuk Kartu Merah David Luiz

Kompas.com - 03/02/2021, 11:42 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BBC Sport

Arteta menilai David Luiz tidak pantas dihukum kartu merah karena tidak ada pelanggaran yang dilakukan terhadap Willian Jose.

Arteta yakin dengan pendapatnya karena sudah berulang kali melihat tayangan ulang insiden tersebut seusai pertandingan.

"Saya sudah melihat replay insiden itu 10 kali dari berbagai sudut. Tidak ada kontak yang dilakukan David Luiz terhadap Willian Jose," kata Arteta dikutip dari situs BBC Sport.

"Jika mereka (wasit) memiliki 50 sudut pandang untuk menonton insiden itu, mungkin saya akan terkejut. Saya sudah melihat dari tujuh sudut berbeda dan saya pastikan tidak ada kontak di situ," tutur Arteta.

"Kami mungkin akan mengajukan banding untuk kartu merah ini. Kami akan berbicara terlebih dahulu dan membuat keputusan terbaik terkait insiden itu," ujar Arteta.

"Bermain 10 orang selama 45 menit di Liga Inggris tanpa bek tengah tentu saja mengubah jalannya pertandingan," ucap Arteta.

"Itu adalah keputusan besar. Jika mereka (wasit) melakukannya dengan benar, saya akan mengangkat tangan dan meminta maaf," ujar Arteta.

"Cari kami kalah pada pertandingan ini sangat menyakitkan," kata pelatih asal Spanyol itu menambahkan.

Hasil laga melawan Wolves membuat tren positif Arsenal yang tidak terkalahkan dalam tujuh laga Liga Inggris terakhir harus terhenti.

Arsenal kini tertahan di peringkat 10 klasemen dengan koleksi 31 poin, hasil dari 22 pertandingan.

Arsenal untuk sementara tertinggal tujuh poin dari Leicester City yang baru bermain 21 kali dan kini menempati peringkat empat atau batas akhir zona Liga Champions.

Selanjutnya, Arsenal dijadwalkan menghadapi Aston Villa di Stadion Villa Park pada laga pekan ke-23 Liga Inggris, Sabtu (6/2/2021).

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com