KOMPAS.com - Eden Hazard berstatus tak tergantikan di Chelsea. Namun, begitu pindah ke Real Madrid pada musim panas 2019, Hazard jarang punya kemewahan untuk tampil penuh.
Pada musim terakhirnya bersama Chelsea pada 2018-2019, Eden Hazard mencatat 37 penampilan di Liga Inggris, dengan 32 di antaranya berstatus sebagai starter.
Dari 37 laga tersebut, Hazard tercatat tampil penuh selama 90 menit sebanyak 24 kali, alias 64 persen dari total partisipasinya.
Menilik fakta itu, status tak tergantikan Hazard di Chelsea bukanlah kiasan belaka.
Sebaliknya, kemewahan untuk tampil penuh sangat jarang ia dapatkan sejak pindah ke Real Madrid pada musim panas 2019.
Baca juga: Real Madrid Bergeming, Sergio Ramos Temui Jalan Buntu
Bahkan, ketika tampil inspiratif dengan mendulang satu gol plus satu assist dalam kemenangan 4-1 Real Madrid atas Alaves pada partai lanjutan LaLiga 2020-2021, 23 Januari silam, Hazard tetap tak diberi kesempatan untuk menuntaskan laga.
Sang penyerang lincah asal Belgia tersebut ditarik keluar pada menit ke-63 dan digantikan oleh Vinicius Junior.
Perlu mundur hingga 434 hari silam untuk melihat terakhir kali Hazard menuntaskan 90 menit penuh bersama Real Madrid, tepatnya dalam bentrokan kontra Real Sociedad (3-1) pada 23 November 2019!
Setelah tampil tak diganti dalam partai versus Sociedad itu, Hazard langsung menemui kesialan di laga berikut kontra Paris Saint-Germain (PSG) di ajang Liga Champions 2019-2020, 26 November 2019.
Dalam pertandingan melawan PSG, Hazard terlibat benturan dengan rekan senegaranya Thomas Meunier.
Baca juga: Tinggalkan Real Madrid, Martin Odegaard Resmi Berlabuh ke Arsenal
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.