Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Vs Bilbao - Ada Pemain yang Perlu Diwaspadai Koeman, Siapakah Dia?

Kompas.com - 17/01/2021, 15:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Sem Bagaskara

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Barcelona di bawah asuhan Ronald Koeman akan menghadapi Athletic Bilbao pada final Piala Super Spanyol 2021.

Duel Barcelona vs Bilbao itu dijadwalkan berlangsung di Stadion La Cartuja, Sevilla, pada Senin (18/1/2021) dini hari pukul 03.00 WIB.

Sebelum ke final Piala Super Spanyol, Barcelona lebih dulu mengalahkan Real Sociedad di semifinal.

Kala itu, Barcelona butuh waktu hingga babak adu penalti untuk memastikan satu tempat di partai puncak.

Baca juga: Jadwal Final Piala Super Spanyol, Barcelona Era Koeman Bidik Trofi Perdana

Terlepas dari kesulitan yang mereka alami di semifinal, Barcelona tetap menjadi tim unggulan pada final Piala Super Spanyol edisi 2021.

Sebab, klub berjuluk Blaugrana itu memiliki sejarah apik saat tampil di kompetisi ini.

Dalam sejarah Piala Super Spanyol, Barcelona masih menjadi klub dengan koleksi trofi terbanyak.

Dengan koleksi 13 trofi, mereka mengungguli sang rival, Real Madrid, yang tercatat memiliki 11 trofi.

Baca juga: Barcelona Vs Bilbao, Akankah Messi Absen pada Final Piala Super Spanyol?

Di sisi lain, Athletic Bilbao menatap final Piala Super Spanyol sebagai tim kejutan setelah mereka menang 2-1 atas kandidat kuat juara, Real Madrid, di semifinal.

Dengan mengalahkan Real Madrid, Athletic Bilbao membuktikan diri sebagai tim yang layak diperhitungkan.

Mereka memiliki sejumlah pemain yang bisa memberi kejutan ketika bersua tim-tim besar, termasuk Barcelona.

Ronald Koeman selaku pelatih Barcelona perlu menyadari hal tersebut.

Baca juga: Mentas di Final ke-30, Bisakah Koeman Jadi Pahlawan Barcelona Lagi?

Berdasarkan rekor pertemuan kedua tim, terdapat salah satu pemain yang perlu mendapatkan perhatian lebih dari Ronald Koeman.

Dia adalah adalah penyerang 26 tahun asal Spanyol, Inaki Williams.

Bek Denmark asal Denmark Simon Kjaer (kanan) bersaing ketat dengan penyerang Spanyol Athletic Bilbao, Inaki Williams (kiri) selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Sevilla dan Athetlic Bilbao di stadion Ramon Sanchez-PizjuanAFP/CRISTINA QUICLER Bek Denmark asal Denmark Simon Kjaer (kanan) bersaing ketat dengan penyerang Spanyol Athletic Bilbao, Inaki Williams (kiri) selama pertandingan sepak bola Liga Spanyol antara Sevilla dan Athetlic Bilbao di stadion Ramon Sanchez-Pizjuan

Inaki Williams layak diwaspadai karena memiliki catatan apik di hadapan Barcelona.

Dari tiga penampilan terakhir kontra Barcelona, Inaki Williams mampu mencetak gol pada dua laga di antaranya.

Inaki Williams kali terakhir membobol gawang Barcelona pada putaran pertama Liga Spanyol musim 2020-2021.

Baca juga: Jelang Final Piala Super Spanyol, Messi Menghilang dari Skuad Barcelona

Kendati gagal mempersembahkan kemenangan untuk Athletic Bilbao, Inaki Williams sempat membobol gawang kawalan Marc-Andre Ter Stegen kala laga baru berjalan tiga menit.

Sebelumnya, Inaki Williams juga pernah menjadi momok Barcelona pada perempat final Copa del Rey musim 2019-2020.

Inaki Williams ketika itu mencetak gol semata wayang laga pada menit ke-90+3, sekaligus memastikan kemenangan timnya atas Barcelona.

Catatan apik Inaki Williams saat bersua Barcelona kemudian dilengkapi dengan sikap optimistis yang ia tunjukkan jelang final Piala Super Spanyol 2021.

Baca juga: Hati-hati Barcelona, Athletic Bilbao Bisa Melukai pada Menit Krusial

Dalam sesi konferensi pers, Inaki Williams mengatakan bahwa dirinya ingin membuat para penggemar Athletic Bilbao bangga.

Dia berhasrat memberikan penampilan terbaik bersama rekan-rekannya.

"Kami ingin para penggemar merasa bangga pada kami," kata Inaki Williams, dikutip dari Marca.

"Rasa gugup akan meningkat saat pertandingan semakin dekat, tetapi kami harus bermain sepak bola dan menikmatinya. Itulah yang coba kami lakukan sejak kecil," ujar Inaki Williams.

"Jika Anda menikmati diri sendiri, semuanya akan lebih sederhana. Kami harus memberikan semua yang kami miliki agar merasa puas," tutur Inaki Williams menegaskan.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming PSG Vs Dortmund, Kickoff 02.00 WIB

Liga Champions
DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

DXI Community Camp, Rumah Komunitas Pencinta Olahraga Ekstrem Jalin Relasi

Sports
Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Perjalanan Berliku Persija di Liga 1, Thomas Doll Ungkap Penyebabnya

Liga Indonesia
Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Eks Juventus Ingin Juara di Persib, Tak Sabar Tampil di Championship Series

Liga Indonesia
Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Persija Putuskan Absen, PSM Ikut ASEAN Club Championship 2024-2025

Liga Indonesia
Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com