Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Mancini Temukan Calon Penerus Bonucci dan Chiellini di Timnas Italia

Kompas.com - 19/11/2020, 09:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pelatih tim nasional Italia, Roberto Mancini, menemukan sosok pemain yang ia sebut bisa menggantikan dua pilar lini belakang Gli Azzurri, Leonardo Bonucci dan Giorgio Chiellini.

Mancini mengungkapkan sosok tersebut seusai Italia berhadapan dengan Bosnia-Herzegovina dalam rangkaian matchday keenam UEFA Nations League 2020-2021.

Italia berhasil memetik kemenangan 2-0 pada laga yang digelar di Stadion Grbavica, Bosnia, Kamis (19/11/2020) dini hari WIB itu.

Sepasang gol kemenangan Italia dicetak Andrea Belotti (22') dan Domenico Berardi (68').

Baca juga: Bosnia Vs Italia - Menang Meyakinkan, Gli Azzurri ke Semifinal UEFA Nations League

Berkat kemenangan ini, Italia berhak melaju ke semifinal UEFA Nations League, menyusul tiga negara lain, Belgia, Spanyol, dan Perancis.

Adapun semifinal UEFA Nations League dijadwalkan berlangsung pada Oktober 2021, setelah gelaran Euro.

Mancini selaku pelatih kepala timnas Italia mengaku senang atas pencapaian ini.

Dalam konferensi pers bersama RAI Sport yang dilakukan secara daring, Mancini pun mengucapkan terima kasih kepada skuad timnas Italia, terutama para pemain muda.

"Ini akan menjadi \luar biasa, itu (semifinal UEFA Nations League) akan berlangsung setelah Euro. Kami sangat senang," kata Mancini, dikutip dari Football Italia.

"Saya ingin berterima kasih kepada semua pemain muda yang berkontribusi untuk sampai pada titik ini," imbuh Mancini.

Baca juga: Bosnia Vs Italia - Ukir Catatan Apik, Gli Azzurri Tak Sabar Hadapi Semifinal

Berbicara soal pemain muda, Mancini menambahkan bahwa dirinya menemukan calon pengganti Bonucci dan Chiellini yang kini sudah berusia 30 tahun ke atas.

Calon pengganti Bonucci dan Chiellini yang dimaksud Mancini ialah Alessandro Bastoni, bek muda berusia 21 tahun.

Alessandro Bastoni selalu tampil 90 menit dalam tiga laga terakhir bersama Italia, sedangkan Bonucci dan Chiellini absen akibat cedera.

Dia membantu Italia mengukir clean sheet atau nirbobol pada tiga pertandingan tersebut.

"Bastoni menjalani tiga pertandingan dalam 10 hari, permainannya semakin membaik," ujar Mancini.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Hasil Napoli Vs AS Roma 2-2: Drama Dua Penalti, Abraham Selamatkan I Giallorossi

Liga Italia
Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Hasil Nott Forest Vs Man City: Assist De Bruyne ke Haaland Berbuah Rekor, City Berjaya

Liga Inggris
Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Reaksi Persib soal Jadwal Championship Series Liga 1 Menyesuaikan Timnas U23

Liga Indonesia
3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com