Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barcelona Vs Villarreal, Sanjungan Ronald Koeman untuk Ansu Fati

Kompas.com - 28/09/2020, 08:20 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber Marca

KOMPAS.com - Pelatih Barcelona, Ronald Koeman, tampak puas dengan penampilan Ansu Fati saat menghadapi Villarreal pada pekan ketiga LaLiga, kasta tertinggi Liga Spanyol, musim 2020-2021.

Pelatih asal Belanda itu bahkan menyanjung Ansu Fati dalam sesi wawancara usai laga Barcelona vs Villarreal di Stadion Camp Nou, Senin (28/9/2020) dini hari WIB.

Sanjungan yang dilontarkan Koeman tak lepas dari penampilan impresif Ansu Fati yang menyumbangkan sepasang gol dan membawa Barcelona menang 4-0 atas Villarreal.

Ronald Koeman mengaku senang dengan kontribusi yang diberikan penyerang berusia 17 tahun tersebut.

Baca juga: Barcelona Vs Villarreal, Ansu Fati Ukir Rekor dan Bawa Blaugrana Menang

Dia mengatakan bahwa permainan Ansu Fati layak disorot.

Namun, pada saat yang bersamaan, mantan pelatih tim nasional Belanda itu juga menyampaikan beberapa hal yang masih menjadi kekurangan Ansu Fati.

Dia berharap, Ansu Fati bisa membanahi kekurangan tersebut.

"Penampilannya harus disorot. Saya sangat senang dengan permainannya," kata Koeman, dikutip dari Marca.

"Kami tahu dia baru berusia 17 tahun dan masih banyak hal yang bisa ditingkatkan darinya."

"Dia harus menemukan konsistensi dan terkadang dia kurang konsentrasi."

"Dia tidak terlalu bagus saat melawan Elche (pramusim), tetapi hari ini dia bagus. Dia memiliki pertandingan yang hebat," tutur Koeman menjelaskan.

Baca juga: Barcelona Vs Villarreal - Kemenangan Telak untuk Laga Perdana Koeman, Beberapa Rekor Tercipta

Lebih lanjut, Koeman meyakini bahwa Ansu Fati akan memiliki karier gemilang bersama pemain muda Barcelona yang lain, seperti Pedri.

Pedri merupakan winger berusia 17 tahun yang baru didatangkan Barcelona dari Las Palmas pada Agustus 2020.

Dia juga sudah tampil pada laga kontra Villarreal.

Pedri baru masuk pada menit ke-69, menggantikan Philippe Coutinho.

Selama di lapangan, pemain kelahiran Spanyol itu mencatatkan 17 sentuhan dengan akurasi passing mencapai 92,9 persen.

"Saya sangat senang dengan Ansu Fati dan Pedri. Mereka berdua memiliki masa depan yang bagus," ujar Ronald Koeman.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Fajar Alfian Minta Maaf Indonesia Tak Juara, Janji Raih Trofi Thomas Cup 2026

Badminton
Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Hasil Crystal Palace vs Man United 4-0: Setan Merah Menderita

Liga Inggris
Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Jadwal Siaran Langsung Timnas U23 Indonesia Vs Guinea: Tayang di TV Nasional

Timnas Indonesia
Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Indonesia Runner-up Thomas dan Uber Cup 2024, Tetap Juara bagi Ricky Soebagdja

Badminton
Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Indonesia Vs Guinea: Staf Thierry Henry Ada di Barisan Terdepan

Timnas Indonesia
Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Bali United Nantikan Championship Series Liga 1 yang Adil bersama VAR

Liga Indonesia
Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Tim Thomas dan Uber Cup Indonesia Tiba di Tanah Air, Disambut Kalungan Bunga

Badminton
Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Paulo Henrique Lalui Musim Sulit, Tutup Liga 1 dengan Gol buat Persebaya

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com