Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil Liga Inggris - Man City Pesta 4 Gol, Arsenal Buntung

Kompas.com - 22/07/2020, 05:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber Opta

KOMPAS.com - Manchester City dan Arsenal mendapatkan hasil yang bertolak belakang pada laga pekan ke-37 Liga Inggris.

Man City sukses meraih kemenangan telak, sementara Arsenal kalah tipis. Dua hasil itu didapat Man City dan Arsenal ketika menghadapi tim papan bawah.

Man City berhasil pesta empat gol tanpa balas ketika bertandang ke markas Watford, Stadion Vicarage Road, Selasa (21/7/2020) atau Rabu dini hari WIB.

Raheem Sterling menjadi bintang kemenangan Man City dengan mencetak dua gol pada menit ke-31 dan 40.

Baca juga: Watford Vs Man City, Raheem Sterling Masih Lapar, Bidik 20 Gol

Adapun dua gol Man City lainnya tercatat atas nama Phil Foden (63') dan Aymeric Laporte (66').

Man City tampil sangat mendominasi pada laga tersebut dengan persentase penguasaan bola mencapai 77 persen.

Dominasi itu membuat Watford tidak berkutik dan hanya bisa melepaskan satu tembakan tepat sasaran berbanding empat milik Man City.

Baca juga: Watford Vs Man City, Formasi Ke-143 Pep Bawa Sterling dkk Menang Telak

Pada laga lain, Arsenal tampil buruk ketika melawat ke markas Aston Villa, Stadion Villa Park.

Arsenal yang mendominasi jalannya laga tidak bisa melepaskan satu pun tembakan tepat sasaran sehingga harus kalah 0-1.

Di sisi lain, Aston Villa bermain lebih efektif karena dengan 39 persen penguasaan bola mampu melepaskan tiga tembakan tepat sasaran.

Gol kemenangan Aston Villa dicetak oleh M Hassan atau lebih dikenal dengan panggilan Trezeguet pada menit ke-27.

Trezeguet mencetak gol memanfaatkan umpan sepak pojok Conor Hourihane yang dibelokkan oleh Tyron Mings dengan sundulan.

Baca juga: Aston Villa Vs Arsenal, The Gunners Tumbang Tanpa Shoot on Goal

Gol Trezeguet ini semakin memperburuk catatan lini belakang Arsenal ketika menghadapi situasi bola mati.

Arsenal hingga pekan ke-37 Liga Inggris sudah kebobolan 46 kali dengan 21 di antaranya lahir dari skema bola mati.

Itu artinya, persentase kebobolan Arsenal dari skema bola mati di Liga Inggris musim ini mencapai 46 persen.

Menurut Opta, persentase itu menjadi yang paling tinggi di antara 19 tim Liga Inggris lainnya musim ini.

Berikut adalah hasil lengkap pekan ke-37 Liga Inggris, Rabu (22/7/2020) dini hari WIB:

  • Watford 0 - 4 Man City (Raheem Sterling (31', 40'), Phil Foden (63'), Aymeric Laporte (66')
  • Aston Villa 0 - 1 Arsenal (Trezeguet 27')
Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com