Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Hasil dan Klasemen Liga Italia, Inter Milan Jaga Asa Juara

Kompas.com - 22/06/2020, 06:00 WIB
M. Hafidz Imaduddin,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi


MILAN, KOMPAS.com - Inter Milan terus menjaga asa juara Serie A, kasta teratas Liga Italia, sesuai meraih kemenangan pada laga tunda pekan ke-26, Minggu (21/6/2020) atau Senin dini hari WIB.

Inter Milan sukses menang tipis 2-1 atas Sampdoria di Stadion Giuseppe Meazza.

Dua gol kemenangan Inter Milan diciptakan oleh Romelu Lukaku pada menit ke-10 dan Martinez (33').

Adapun satu gol balasan Sampdoria dicetak oleh Morten Thorsby pada menit ke-53.

Pada laga itu, penampilan Inter Milan mengalami penurunan pada babak kedua.

Inter Milan pada babak pertama tampil apik dengan persentase penguasaan bola mencapai 65 persen dan melepaskan tiga tembakan tepat sasaran.

Pada babak kedua, Inter Milan yang tetap memegang kendali permainan hanya bisa melepaskan satu tembakan tepat sasaran berbanding dua milik Sampdoria.

Baca juga: Inter Milan Vs Sampdoria, Gol Lukaku dan Martinez Menangkan Nerazzurri

Meski demikian, kemenangan ini membuat Inter Milan bisa terus menempel Lazio dan Juventus yang merupakan dua tim teratas di klasemen.

Inter Milan kini menempati peringkat ketiga dengan koleksi 57 poin dari 26 laga.

Skuad asuhan Antonio Conte itu untuk sementara tertinggal lima poin dari Lazio di urutan kedua dan enam angka dari Juventus yang memimpin.

Kemenangan juga diraih oleh Atalanta saat menjamu Sassuolo di Stadion Gewiss.

Baca juga: Hasil Liga Italia - Tanpa Radja Nainggolan, Debut Walter Zenga Berujung Kekalahan

Sama seperti Inter Milan vs Sampdoria, Atalanta vs Sassuolo juga merupakan partai tunda pekan ke-25 Liga Italia.

Atalanta memulai kelanjutan Liga Italia dengan mulus berkat kemenangan telak 4-1.

Empat gol kemenangan Atalanta tercatat atas nama Berat Djimisti (16'), Duvan Zapata (31', 66') dan bunuh diri Mehdi Bourabia (37').

Atalanta sebenarnya bisa menang 5-1 andai gol Alejandro Gomez pada menit ke-19 tidak dianulir oleh wasit.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Piala Asia U17 Putri, Garuda Pertiwi Bertekad Terbang Tinggi

Timnas Indonesia
Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Championship Series Bali United Vs Persib, Laga Tak Mudah Kedua Tim

Liga Indonesia
4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

4 Laga Final Persib di Championship Series, Fisik dan Finishing Diasah

Liga Indonesia
Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Sikap Stefano Pioli Usai Ultras AC Milan Lakukan Protes Aksi Bisu

Liga Italia
Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Jadwal Semifinal Liga Champions: PSG Vs Dortmund, Bayern Vs Real Madrid

Liga Champions
Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Susy Susanti Bangga Perjuangan Indonesia di Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Guinea Serius Tatap Indonesia, Panggil Eks Barcelona dan Tunjuk Pelatih Senior

Timnas Indonesia
Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Tour of Turkiye Jadi Bukti Sepak Terjang Brand Asal Indonesia bersama Atlet Balap Sepeda Internasional

Sports
Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Piala Asia U17 Wanita 2024, Tekad Satoru Mochizuki untuk Garuda Pertiwi

Timnas Indonesia
Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Playoff Olimpiade Paris 2024, 4 Perbandingan Indonesia dan Guinea

Timnas Indonesia
Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Lando Norris Menangi Balapan F1 Kali Pertama, Asapi Verstappen

Internasional
Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Ester Nurumi Bersyukur, Bangga, dan Petik Pelajaran di Piala Uber 2024

Badminton
Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Perjuangan Luar Biasa Para Srikandi Merah Putih di Piala Uber 2024

Badminton
Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Apresiasi untuk Perjuangan Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Klok Lihat Marselino Kerja Keras untuk Negara, Sesalkan Warganet yang Asal Bicara

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com