Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Kabar Baik, Tak Ada Kasus Baru dari Hasil Tes Covid-19 Keenam Liga Inggris

Kompas.com - 07/06/2020, 10:40 WIB
Benediktus Agya Pradipta,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Kabar baik datang dari Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, yang pada Kamis (4/6/2020) dan Jumat (5/6/2020) melaksanakan tes Covid-19 keenam.

Melansir dari Sky Sports, tak ada kasus positif baru dari hasil tes Covid-19 kali ini.

Adapun rangkain tes keenam itu diikuti 1.195 orang yang terdiri pemain, pelatih, dan staf dari 20 tim peserta Premier League.

Hasil tersebut merupakan perkembangan positif menjelang bergulirnya kembali Liga Inggris yang akan dimulai pada 17 Juni 2020.

Pasalnya, dari tiga gelombang tes Covid-19 terakhir yang diikuti 3.352 orang, hanya ditemukan satu kasus positif.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Resmi Keluar, Mulai Kamis Dini Hari

Satu kasus baru tersebut diumumkan setelah Liga Inggris melaksanakan tes Covid-19 kelima pada Senin (1/6/2020) dan Selasa (2/6/2020).

Dalam keterangannya, Premier League menyebut bahwa satu orang yang dinyatakan positif terjangkit virus corona itu akan melakukan isolasi mandiri selama tujuh hari.

"Premier League menyediakan informasi ini untuk tujuan integritas dan transparansi kompetisi. Tidak ada detail spesifik mengenai klub atau individu yang akan diumumkan," demikian pernyataan resmi Premier League.

Tak lama setelah Premier league mengumumkan hasil tes kelima, Tottenham Hotspur menyatakan bahwa satu orang dari tim positif Covid-19 tanpa memberi identitas lebih lanjut.

"Satu orang yang positif Covid-19 tidak mengalami gejala apa pun. Saat ini dia harus menjalani isolasi mandiri sesuai protokol yang diterapkan Premier League," bunyi pernyataan resmi Tottenham.

Baca juga: Segera Hadir, Sorak-sorai Tiruan di Liga Inggris

Sementara itu, jika ditotal dari pelaksanaan tes gelombang pertama, Premier League telah melakukan tes pada 6.274 orang dengan hasil 13 positif dan 6.261 negatif.

Sejumlah 13 kasus positif itu teridentifikasi dalam tes pertama (6 orang), kedua (2 orang), ketiga (4 orang), dan kelima (1 orang).

Hanya tes keempat dan keenam yang bersih dari kasus baru Covid-19 di Liga Inggris.

Tes ini secara berkala terus dilakukan Premier League sejak semua tim kembali berlatih pada 18 Mei 2020.

Protokol tes Covid-19 secara berkala ini merupakan bagian Project Restart yang dirilis Premier League awal Mei.

Baca juga: Premier League Beri Lampu Hijau untuk 5 Pergantian Pemain

Project Restart adalah dokumen panduan yang harus dipatuhi semua tim ketika menggelar latihan terbuka.

Sejak 28 Mei 2020, semua tim sudah diizinkan menggelar latihan berkelompok dan tidak dipermasalahkan kontak fisik.

Premier League juga mengizinkan semua tim menggelar pertandingan uji coba sebagai bagian dari persiapan menyambut kembalinya Liga Inggris musim 2019-2020 pada 17 Juni mendatang.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com