KOMPAS.com - Borneo FC unggul sementara atas tim tamu Persipura Jayapura pada pekan kedua Shopee Liga 1 2020.
Laga Borneo FC vs Persipura Jayapura berlangsung di Stadion Segiri, Samarinda, Sabtu (7/3/2020).
Kedudukan laga Borneo FC vs Persipura Jayapura sementara 1-0 untuk keunggulan tim tuan rumah.
Gol Borneo FC diciptakan oleh Javlon Guseynov pada menit ke-44.
Menerima umpan heading dari Fransisco Totters, Javlon Guseynov yang tak terkawal berhasil melancarkan gol dengan kaki kanannya ke gawang Dede Sulaiman.
Jalannya pertandingan
Awal babak pertama, Persipura langsung inisiatif melancarkan serangan ke lini pertahanan Borneo FC.
Pertandingan berjalan 9 menit, bek Persipura Arthur Cunha diganjar kartu merah karena terlihat sengaja menarik baju Terens Owang.
Alhasil, Persipura harus bermain dengan 10 pemain sejak awal babak pertama.
Setelah kehilangan Arthur, Persipura tampak bermain bertahan meskipun beberapa kali sempat melakukan serangan balik.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanPeriksa kembali dan lengkapi data dirimu.
Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.
Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.