Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Duo Kakak-Beradik Inzaghi Jadi Penguasa Liga Italia

Kompas.com - 01/03/2020, 16:20 WIB
Angga Setiawan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Liga Italia baru saja memunculkan sejarah baru, yakni dua kakak beradik Inzaghi menjadi penguasa Serie A dan Serie B.

Simone Inzaghi dan Filippo Inzaghi adalah dua saudara kandung yang sukses menempatkan klub masing-masing di puncak klasemen sementara di Liga Italia.

Simone Inzaghi yang menukangi Lazio memuncaki klasemen Serie A - kasta teratas Liga Italia - setelah menggeser posisi Juventus.

Sementara itu, klub asuhan Filippo Inzaghi, Benevento, mendominasi puncak klasemen Serie B - kasta kedua Liga Italia.

Baca juga: Klasemen Liga Italia, Lazio Kudeta Juventus di Puncak Klasemen

Sebagai informasi, Simone adalah adik Filippo Inzaghi. Simone lahir pada 5 April 1976, sedangkan Filippo lahir pada 9 Agustus 1973 atau berjarak tiga tahun dari sang adik.

Lazio memuncaki klasemen Serie A Liga Italia setelah menang 2-0 atas Bologna pada pekan ke-26, Sabtu (29/2/2020) di Stadion Olimpico Roma.

Mengoleksi 62 poin, Lazio unggul 2 angka atas Juventus di posisi kedua yang memiliki satu pertandingan sisa lebih banyak.

Untuk pertama kalinya musim ini, Lazio memuncaki klasemen Serie A.

Baca juga: Lazio Vs Bologna - Bekuk Tim Tamu, Biancocelesti Geser Juventus

Kali terakhir Lazio sendirian memimpin klasemen Serie A adalah pada 20 tahun silam saat mereka menjadi juara Liga Italia.

Gli Aquilotti dipastikan berada di puncak klasemen minimal selama satu pekan.

Sebab, laga Juventus vs Inter Milan pada pekan ke-26 Serie A ditunda sampai 13 Mei lantaran wabah virus corona.

Simone Inzaghi bersama Lazio baru kali ini memuncaki klasemen Serie A.

Adapun Filippo Inzaghi bersama Benevento sudah menunjukkan taji dengan bertahan lama di klasemen Serie B.

Dalam laga terbaru, Sabtu (29/2/2020), Benevento mengalahkan Spezia 3-1.

Baca juga: Krzysztof Piatek Dihantui Kutukan AC Milan di Bundesliga

Saat ini, Benevento memiliki 63 poin dari 26 laga, unggul 17 poin atas Frosinone di posisi kedua.

Dua tim teratas Serie B 2019-2020 akan langsung promosi ke Serie A 2020-2021.

Untuk langsung promosi ke Serie A musim depan, Benevento tinggal membutuhkan tambahan 17 poin dalam 12 pertandingan sisa.

Crotone di posisi ketiga baru mengoleksi 43 poin dan maksimal hanya bisa mendapatkan 79 angka hingga akhir musim. (Dwi Widijatmiko)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Kata Ricky Soebagdja soal Perjuangan dan Pencapaian Tim Thomas-Uber Indonesia

Badminton
Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Championship Series Bali United Vs Persib, Menggugah Tren Buruk Maung

Liga Indonesia
Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Indonesia Vs Guinea, STY Tanggapi Lapangan Latihan, Fokus Kondisi Pemain

Timnas Indonesia
Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Rasa Syukur dan Bangga Jonatan Christie bersama Tim Piala Thomas 2024

Badminton
Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Prediksi Skor PSG Vs Dortmund di Leg Kedua Semifinal Liga Champions

Liga Champions
Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Championship Series Liga 1 2023, Pesut Etam Koreksi Penampilan Jelang Melawan Madura United

Liga Indonesia
Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Saat Ten Hag Cemburu dengan Mourinho...

Liga Inggris
STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

STY Ungkap Kendala Timnas U23 Jelang Laga Playoff Lawan Guinea

Timnas Indonesia
Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Ten Hag Bela Casemiro Setelah Man United Digilas Crystal Palace

Liga Inggris
Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Menpora Dito Bicara ke Dubes Jepang Minta Cerezo Osaka Izinkan Justin Hubner

Liga Indonesia
Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Jadwal Babak Playoff Indonesia Vs Guinea, Mulai 20.00 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Hasil Liga Inggris dan Klasemen: Crystal Palace 4-0 Man United, Man City Masih di Puncak

Liga Inggris
Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Rahasia di Balik Kesuksesan Bayer Leverkusen

Liga Lain
Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Tim Uber Cup Indonesia Membanggakan Setelah Dulu Disepelekan

Badminton
Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Apriyani Bangga Raih Perak Uber Cup 2024, Pemain Muda, Proses Luar Biasa

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com