Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Svay Rieng Vs Bali United, Teco Tetap Bawa Spaso ke Kamboja

Kompas.com - 23/02/2020, 19:30 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Pelatih Bali United, Stefano Cugurra alias Teco, tetap membawa Ilija Spasojevic meski diterpa cedera ringan.

Bali United tengah mempersiapkan diri menuju Kamboja dengan membawa 20 nama pemain untuk laga Piala AFC 2020 melawan Svay Rieng FC.

Laga antara Svay Rieng vs Bali United bakal berlangsung pada Selasa (25/2/2020) di Svay Rieng Stadium, Kamboja.

Jelang keberangkatan Bali United menuju Kambuja, Teco menyabut bahagia kedatangan tujuh pemain yang baru saja pulang dari TC timnas Indonesia pada 23 Februari lalu.

Baca juga: Svay Rieng Vs Bali United, Spasojevic Optimistis Timnya Raih Poin Penuh

Ketujuh pemain tersebut ialah Nadeo Argawinata, Ricky Fajrin, Gavin Kwan Adsit, Stefano Lilipaly, Ilija Spasojevic, Irfan Jauhari, dan Lerby Eliandry.

Sayangnya, Ilija Spasojevic sedikit kurang prima lantaran mengalami cedera ringan di bagian kaki kiri.

Meski demikian, pelatih asal Brasil itu menegaskan akan tetap membawa Spaso dalam lawatan ke Kamboja.

"Hanya Spaso punya masalah. Dia kelihatan sakit di kaki kiri," tutur Teco.

Baca juga: Irfan Jauhari, Pemain Muda Dipercaya Shin Tae-yong dan Naik Kelas di Bali United

"Dia butuh istirahat dan besok (hari ini) berangkat, dan punya waktu recovery sebelum laga. Jadi, Spaso ikut ke Kamboja," katanya.

Teco mengatakan, dirinya hanya akan membawa pemain-pemain yang berada dalam kondisi siap.

Teco menilai hal tersebut dari latihan teknik yang sudah dijalani sebelumnya.

Sementara itu, untuk tujuh pemain yang dipanggil timnas Indonesia, ia menilai mereka berada dalam kondisi yang baik.

Baca juga: Laga Timnas Indonesia Vs UEA Resmi Digelar di Bali

"Saya hanya bawa 20 pemain yang kondisi pemain bagus," ucap Teco dikutip Bolasport dari Tribun Bali.

"Setelah kami latihan teknik dan gim dibagi tiga tim, saya lihat pemain punya kondisi bagus," ujar Teco seusai latihan di lapangan AIS Denpasar, Sabtu (22/2/2020).

Bali United dan Svay Rieng FC mendapatkan hasil yang berkebalikan ketika menjalani laga perdana Piala AFC 2020 pada Selasa (11/2/2020).

Ricky Fajrin dkk berhasil menang 4-1 atas Than Quang Ninh, sedangkan Svay Rieng justru dihancurkan 0-4 ketika melawan Ceres Negros. (Hugo Hardianto Wijaya)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Kata Jonatan soal Hadapi Korea Selatan di Perempat Final Piala Thomas 2024

Badminton
Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Hasil Indonesia Vs Irak: Kalah 1-2, Garuda Muda ke Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com