Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Arsenal Vs Leeds United, Kick-off 02.56 WIB

Kompas.com - 07/01/2020, 02:00 WIB
Kevin Topan Kristianto,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Pertandingan Piala FA musim 2019-2020 putaran ketiga akan menyajkan sejumlah pertandingan menarik, salah satunya Arsenal vs Leeds United.

Pertandingan Arsenal vs Leeds United ini akan dihelat di Stadion Emirates, London, Senin (6/1/2020) atau Selasa dini hari WIB.

The Gunners, julukan Arsenal yang baru saja meraih hasil positif di Liga Inggris, bertekad untuk melanjutkan tren positif saat melawan Leeds United.

Pelatih Arsenal, Mikel Arteta, mengutarkan pendapatnya tentang pelatih Leeds United, Marcelo Bielsa.

Arteta mengatakan bahwa Bielsa merupakan salah satu pelatih tersukses.

Baca juga: Jose Mourinho Sebut Bola Piala FA seperti Bola Pantai

"Apa yang dia dapatkan dari timnya, bagaimana dia membuat mereka bertarung, bersaing, dan tidak pernah menyerah dalam keadaan apa pun. Itulah menurut saya dia adalah salah satu manajer paling sukses," katanya.

Eks asisten Pep Guardiola itu juga menanggapi soal bermain di tiga pertandingan dalam waktu tujuh hari.

"Kami belum bisa merotasi tim, kemarin saya agak takut karena kami bisa mengekspos beberapa pemain," kata Arteta.

"Kami melewati permainan dan jelas kami menderita secara fisik, tetapi saya pikir semua tim di Liga Premier berada di posisi yang sama saat ini."

"Kami mengatasinya, kami menderita bersama dan sekarang kami memiliki beberapa hari untuk pulih," tutur Arteta.

Sementara itu, pelatih Leeds United, Marcelo Bielsa, mengatakan bahwa dia dan para pemainnya akan menghadapi tantangan besar.

"Tentu saja itu merupakan tantangan besar bagi kami," kata Bielsa.

"Stadion yang mereka mainkan dan jumlah orang yang pergi ke stadion, berapa banyak pendukung yang mereka miliki di seluruh dunia, manajer dan manajer sebelumnya, semua fakta ini menggambarkan kekuatan Arsenal."

Baca juga: Hasil Piala FA, Klopp dan Liverpool Gemilang Saat Mourinho Melempem

"Ketika orang berpikir bahwa kami adalah favorit dalam satu pertandingan, kami tiak mempertimbangkan hal-hal seperti itu, tidak juga dengan sebaliknya," ujar Bielsa.

Pertandingan Piala FA putaran ketiga Arsenal vs Leeds United ini tidak akan disiarkan oleh stasiun televisi nasional.

Namun, pertandingan ini bisa disaksikan secara live streaming melalui Vidio.com channel Bein Sport 1.

Berikut ini link live streaming untuk pertandingan Arsenal vs Leeds United >>> Link Live Streaming.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Trofi Liga Champions ke Indonesia, Morientes dan Vidic Turut Serta

Sports
Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas U23 Indonesia dan Olimpiade 2024, Mimpi dari Selembar Karton Putih

Timnas Indonesia
Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Jadwal Thomas dan Uber Cup 2024: Tim Putra Indonesia Vs Inggris, Putri Lawan Hong Kong

Badminton
Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia Sudah Layak Bersaing di Level Asia

Timnas Indonesia
Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Daftar 4 Tim Lolos Semifinal Piala Asia U23 2024, Uzbekistan Lawan Indonesia

Internasional
Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Jadwal Indonesia Vs Uzbekistan pada Semifinal Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Turnamen Basket Mandiri 3x3 Indonesia, Antusiasme Peserta di Medan

Sports
Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Hasil Real Sociedad Vs Madrid 0-1, Sinar Arda Gueler Bawa Los Blancos Menang

Liga Spanyol
Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Hasil 8 Besar Piala Asia U23: Singkirkan Arab Saudi, Uzbekistan Jumpa Indonesia di Semifinal

Internasional
Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Modal Persib Menyongsong Championship Series Liga 1

Liga Indonesia
Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Borneo FC Dapat Pelajaran dari Persib Jelang Championship Series

Liga Indonesia
Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Keriuhan Media Sosial Saat Timnas U23 Indonesia Singkirkan Korsel

Liga Indonesia
Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Hasil Rans Nusantara vs Persija 0-1: Gustavo Pahlawan Macan Kemayoran

Liga Indonesia
Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Borneo FC Alami 3 Kekalahan Beruntun, Pieter Huistra Tidak Cari Kambing Hitam

Liga Indonesia
Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Rekor Dunia Cricket Pecah di Seri Bali Bash Internasional

Sports
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com