Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Kompas.com - 25/12/2019, 15:00 WIB
Angga Setiawan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Juventus kembali tancap gas untuk memulangkan Paul Pogba setelah Real Madrid secara terbuka tidak berminat lagi mendatangkan sang pemain.

Real Madrid dirumorkan sudah memberitahu agen Paul Pogba, Mino Raiola, bahwa mereka tidak akan mengejar sang klien pada bursa transfer Januari tahun depan.

Klub peserta Liga Spanyol tersebut rupanya sudah memiliki target lain untuk direkrut.

Pelatih Real Madrid, Zinedine Zidane, tengah berusaha mendatangkan Christian Eriksen dari Tottenham Hotspur.

Baca juga: Level Berbeda Paul Pogba Selepas Cedera

Eriksen lebih mudah untuk direkrut karena kondisi kontraknya yang sudah akan habis pada akhir musim ini.

Kini seperti dilansir BolaSport dari Tuttosport (25/12/2019), Juventus langsung bergerak cepat untuk mendatangkan Pogba pada bursa transfer musim dingin tahun depan.

Langkah tersebut diambil Juventus untuk menghindari persaingan yang lebih ketat pada musim depan.

Juventus pun menyiapkan dana sebesar 60 juta Euro sekitar Rp 929 miliar untuk mendatangkan Pogba.

Baca juga: Real Madrid Prioritaskan Christian Eriksen Ketimbang Paul Pogba

Selain itu, klub beraliaskan Si Nyonya Tua itu juga siap memasukkan gelandang mereka, Emre Can, ke dalam penawaran untuk Pogba.

Saat ini, Juventus memang tengah berusaha untuk memperkuat lini tengah mereka.

Pogba dianggap sebagai sosok yang tepat untuk kebutuhan tim asuhan Maurizio Sarri saat ini.

Memulangkan Pogba ke Juventus jelas bukan tugas yang mudah.

Baca juga: Dua Pemain Senior Akan Dijual Man United pada Januari 2020

Manchester United sudah menegaskan bahwa mereka tidak akan melepas Pogba dalam waktu dekat.

Tim Setan Merah tetap bersikukuh tidak akan membiarkan Pogba pergi pada Januari 2020 nanti, meski sang pemain yang meminta.

Pelatih Man United, Ole Gunnar Solskjaer, tetap memasukkan nama gelandang asal Perancis tersebut dalam rencananya, setidaknya hingga akhir musim 2019-2020.

Untuk memuluskan rencana tersebut, Manchester United bakal mengambil opsi untuk memperpanjang kontrak bintang asal Perancis tersebut, satu tahun lagi. (Sri Mulyati)

Dapatkan update berita pilihan dan breaking news setiap hari dari Kompas.com. Mari bergabung di Grup Telegram "Kompas.com News Update", caranya klik link https://t.me/kompascomupdate, kemudian join. Anda harus install aplikasi Telegram terlebih dulu di ponsel.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Rekomendasi untuk anda
28th

Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!

Syarat & Ketentuan
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

Terkini Lainnya

Persis Solo Vs Persija; Tanpa Sananta, Laskar Sambernyawa Bakal Kerja Keras

Persis Solo Vs Persija; Tanpa Sananta, Laskar Sambernyawa Bakal Kerja Keras

Liga Indonesia
Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Fajri Kena Tikung, Indonesia 1-1 Korea Selatan

Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Fajri Kena Tikung, Indonesia 1-1 Korea Selatan

Badminton
Satu Tahun Tragedi Kanjuruhan, Pelatih Persib: Sepak Bola untuk Bersama

Satu Tahun Tragedi Kanjuruhan, Pelatih Persib: Sepak Bola untuk Bersama

Liga Indonesia
Nestapa Hugo Samir di Asian Games 2022: Dipuji lalu Terima Perlakuan Rasial

Nestapa Hugo Samir di Asian Games 2022: Dipuji lalu Terima Perlakuan Rasial

Liga Indonesia
Hasil Barito Putera Vs RANS: Gol Bunuh Diri Gagalkan Laskar Antasari Raih Kemenangan

Hasil Barito Putera Vs RANS: Gol Bunuh Diri Gagalkan Laskar Antasari Raih Kemenangan

Liga Indonesia
Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Ginting Menang, Indonesia 1-0 Korea Selatan

Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Ginting Menang, Indonesia 1-0 Korea Selatan

Badminton
Indonesia Terhenti di Asian Games 2022: Apri/Fadia Petik Pelajaran, Mau Main Lebih Cerdik

Indonesia Terhenti di Asian Games 2022: Apri/Fadia Petik Pelajaran, Mau Main Lebih Cerdik

Badminton
Top Skor Meksiko Ceritakan Masa Lalu yang Luar Biasa bersama Cristiano Ronaldo

Top Skor Meksiko Ceritakan Masa Lalu yang Luar Biasa bersama Cristiano Ronaldo

Liga Lain
Asian Games 2022: Disingkirkan China dalam Nomor Beregu, Putri KW Alihkan Fokus ke Nomor Perorangan

Asian Games 2022: Disingkirkan China dalam Nomor Beregu, Putri KW Alihkan Fokus ke Nomor Perorangan

Badminton
Asian Games 2022: Gagal Sumbang Poin, Gregoria Kecewa dan Minta Maaf

Asian Games 2022: Gagal Sumbang Poin, Gregoria Kecewa dan Minta Maaf

Badminton
Jadwal Pekan Ke-7 Liga Inggris, Laga Besar Tottenham Hotspur Versus Liverpool

Jadwal Pekan Ke-7 Liga Inggris, Laga Besar Tottenham Hotspur Versus Liverpool

Liga Inggris
Jadwal dan Susunan Pemain Bulu Tangkis Putra Indonesia Vs Korsel, Turunkan Skuad Terbaik

Jadwal dan Susunan Pemain Bulu Tangkis Putra Indonesia Vs Korsel, Turunkan Skuad Terbaik

Badminton
Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Tim Putri Indonesia Kalah 0-3 dari China

Hasil Bulu Tangkis Asian Games 2022: Tim Putri Indonesia Kalah 0-3 dari China

Badminton
David da Silva Ungkap Karakter Persib yang Bisa Keluar dari Fase Sulit

David da Silva Ungkap Karakter Persib yang Bisa Keluar dari Fase Sulit

Liga Indonesia
Barito Putera Vs RANS Nusantara, Pertaruhan Posisi Empat Besar

Barito Putera Vs RANS Nusantara, Pertaruhan Posisi Empat Besar

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Verifikasi akun KG Media ID
Verifikasi akun KG Media ID

Periksa kembali dan lengkapi data dirimu.

Data dirimu akan digunakan untuk verifikasi akun ketika kamu membutuhkan bantuan atau ketika ditemukan aktivitas tidak biasa pada akunmu.

Lengkapi Profil
Lengkapi Profil

Segera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.

Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com