Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

5 Talenta Muda Terpilih Masuk Akademi Persija

Kompas.com - 16/12/2019, 23:15 WIB
Nugyasa Laksamana

Penulis

KOMPAS.com - Sebanyak 5 talenta muda terpilih untuk masuk ke Akademi Persija setelah menjalani proses seleksi yang diikuti 50 anak-anak.

Program ini sendiri merupakan pengembangan bakat muda sepak bola Indonesia yang dilakukan berkat kerja sama antara Persija Jakarta dan perusahaan asuransi jiwa AIA.

Dari 5 anak yang terpilih, satu di antaranya lolos masuk Elitepro Persija, yaitu Nathan Fariel.

Baca juga: Bambang Pamungkas Tetap Jadi Ikon Sepak Bola Indonesia meski Pensiun

 

Adapun 4 sisanya ke Akademi Persija, yakni Malik Raja Syahbana, Sava Fiprian Januario, Rizky Chandra Abdulmanan, dan Muhammad Alwi Permana.

Kathryn Monika Parapak selaku Head of Brand and Communication PT AIA Financial mengatakan, sepak bola menjadi sarana untuk membantu masyarakat hidup lebih sehat, lebih lama, dan lebih baik.

"Saat ini, dengan Persija, para talenta tersebut mendapatkan akses untuk melanjutkan minat dan bakat mereka ke jenjang yang lebih serius, " ujar Kathryn.

Para peserta seleksi yang terpilih akan belajar berbagai hal mengenai sepak bola, mulai dari teknik di lapangan, hingga materi soal nutrisi dan kedisiplinan.

Mereka diharapkan bisa terus berkembang dan dapat berprestasi dalam ajang nasional maupun internasional.

"Program pelatihan di Akademi Persija hari ini memberikan kesempatan bagi para peserta untuk menampilkan kemampuannya dalam sepak bola," ujar Direktur Bisnis dan Marketing Persija, Andhika Suksmana.

"Dari pelatihan ini, peserta yang terpilih berhak mengikuti program lanjutan untuk masuk ke dalam jenjang Elite Academy Persija."

Baca juga: Bawa Persija Lolos Zona Degradasi, Simic Dapat Perpanjangan Kontrak

Kemitraan AIA dengan Persija diluncurkan pada November 2019. Dalam kemitraan ini, AIA menjadi sponsor utama tim dengan julukan Macan Kemayoran di Liga 1 Putri 2019.

Logo AIA pun ditampilkan di jersey Persija Putri. Selain itu, kedua belah pihak juga bekerja sama dalam program pengembangan bakat melalui Akademi Persija.

Sebelumnya, AIA juga pernah menggelar program AIA Elite Football Training Camp yang digelar tahunan sejak 2017, serta International Development Coach Tottenham Hotspur.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com