Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal dan Live Streaming Undian Babak 16 Besar Liga Champions

Kompas.com - 12/12/2019, 13:20 WIB
Angga Setiawan,
Nugyasa Laksamana

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Liga Champions musim 2019-2020 telah menyelesaikan fase grup dan tinggal menunggu undian babak 16 besar.

Undian 16 besar Liga Champions bakal dijadwalkan pada hari Senin, 16 Desember 2019 pukul 16.00 WIB di Nyon, Swiss.

Dari 16 tim yang berhasil lolos, Liga Inggris dan Liga Spanyol sama-sama mengirim empat wakil di babak 16 besar Liga Champions musim ini.

Beberapa tim dari Grup E-H sebelumnya sudah memastikan diri lolos ke Liga Champions pada hari Selasa 10 Desember lalu.

Baca juga: Comeback Manis Kuda Hitam Atalanta Menuju 16 Besar Liga Champions

Di Grup E, Liverpool keluar sebagai juara grup usai mengalahkan RB Salzburg. Mereka bakal ditemani Napoli yang menang mudah atas Genk.

Grup F yang disebut-sebut sebagai “grup neraka” meloloskan wakil Jerman Borussia Dortmund dan wakil Spanyol Barcelona.

Sementara Chelsea hars bersusah payah lolos dari Grup H dengan 11 poin ditemani Valencia.

Kemudian pada hari Rabu 11 Desember malan tadi beberapa tim dari Grup A-D sudah melengkapi jatah 16 besar Liga Champions.

Baca juga: Bayern Muenchen, Tim Tersubur Fase Grup Liga Champions Musim Ini

Beberapa nama klub besar yakni Paris Saint-Germain, Bayern Muenchen, Tottenham Hotspur, Juventus, Man City, Real Madrid, dan Atletico Madrid sukses menuju 16 besar.

Namun yang menjadi kejutan pada babak Liga Champions kali ini adalah Atalanta yang keluar sebagai runner-up Grup C meski menelan kekalahan di tiga laga awal.

Tim-tim yang sudah lolos masih terbagi menjadi dua kategori lagi untuk pengundiannya nanti.

Para juara grup seperti Barcelona, Bayern Muenchen, Juventus, RB Leipzig, Liverpool, Manchester City, Paris Saint-Germain, dan Valencia akan mendapat keuntungan menjadi tuan rumah pada leg kedua.

Baca juga: Komplet, Daftar Tim yang Lolos ke Babak 16 Besar Liga Champions

Undian babak 16 besar Liga Champions musim ini berpeluang melahirkan banyak partai akbar.

Tim-tim seperti Real Madrid, Chelsea, Borussia Dortmund, dan Tottenham Hotspur finis sebagai runner-up grup.

Hal ini memperbesar kemungkinan adanya partai akbar dengan para juara grup.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com