Perenang Azzahra Permatahani Targetkan Raih Medali di SEA Games 2019

Kompas.com - 27/11/2019, 22:40 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Azzahra Permatahani menjadi salah satu andalan Indonesia untuk meraih medlai pada ajang multievent SEA Games 2019 di Filipina.

Cabor renang dijadwalkan akan berlangsung di New Clark City Aquatics Center, 4-9 Desember 2019.

Saat ditemui seusai pengukuhan kontingen Indonesia, perenang berusia 17 tahun tersebut mengaku akan turun di lima nomor pertandingan.

Lima nomor tersebut yakni 200m gaya ganti, 200m gaya dada, 200m gaya kupu, 400m gaya ganti, dan 100m gaya dada.

Baca juga: SEA Games 2019 Banyak Keluhan, Presiden Duterte Adakan Penyelidikan

Untuk raihan medali, Azzahra mengaku optimistis bisa meraih medali di beberapa nomor yang dia lakoni.

Dia menyebut peluang besar baginya untuk meraih medali yakni dari nomor 400m gaya ganti dan 200m gaya ganti.

Meski demikian, Azzahra mengaku belum berani untuk menargetkan medali emas di dua nomor tersebut.

"Masih belum berani. Tapi kalau dilihat dari lawannya, mungkin bisa medali perak atau perunggu," ucap Azzahra.

Diberitakan Kompas.com sebelumnya, Azzahra meraih medali emas saat bertanding di event bertajuk 50th SNAG atau Singapore National Age Group Swimming Championship 2019.

Event SNAG tersebut juga menjadi salah satu uji coba Azzahra sebelum bertanding di SEA Games 2019 awal bulan depan.

Baca juga: Tak Pisahkan Halal-Haram, Penyajian Makanan di SEA Games 2019 Dikritik

Jelang pertandingan di SEA Games 2019, Azzahra mengaku sudah melakukan persiapan yang matang.

"Persiapan dari Jakarta Open kemarin. Sudah intensif, seminggu sembilan kali, sekali latihan itu dua jam. Ada pagi dan sore, sehari bisa empat jam," kata Azzahra.

Dia menambahkan bahwa latihan fisik juga menjadi menu utamanya selain latihan teknik di kolam renang.

"Kalau untuk latihan fisik biasanya setelah latihan pagi. Latihannya di kolam renang atau gym biasanya," kata Azzahra.

Anak asuh David Armandoni tersebut mengatakan bahwa ada perbedaan di sesi latihan saat menjelang pertandingan.

Menurutnya, saat pertandingan sudah di depan mata, intensitas latihannya juga lebih berkurang dan tidak seberat saat persiapan awal.

"Kami kalau sudah mau tanding, dua pekan atau sepekan sebelum tanding itu latihannya sudah mulai diturunin intensitasnya," ucap Azzahra.

Pada perhelatan SEA Games 2017 di Kuala Lumpur, Malaysia, Azzahra Permatahani sukses meraih medali perak di nomor 400m gaya ganti.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Penjelasan MNC Group soal Nonton Bareng Timnas U23 Indonesia di Piala Asia

Timnas Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com