Kukuhkan Kontingen Indonesia, Menpora Minta Atlet Fokus Bertanding

Kompas.com - 27/11/2019, 16:20 WIB
Farahdilla Puspa,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Menteri Pemuda dan Olahraga (Menpora) RI, Zainudin Amali, resmi mengukuhkan kontingen Indonesia yang akan bertanding di SEA Games 2019 di Filipina, 30 November - 11 Desember 2019. 

Bertempat di Hall Basket Gelora Bung Karno, Rabu (27/11/2019), Menpora berterima kasih kepada seluruh jajaran pemerintah, Kemenpora, KOI, KONI, pengurus cabang olahraga, serta masyarakat Indonesia yang selalu memberi dukungan untuk perkembangan olahraga di Indonesia. 

Menpora Zainudin Amali juga berharap kontingen Indonesia kembali ke Tanah Air membawa medali emas sebanyak-banyaknya.

"Saudara-saudara bukan hanya membawa nama pribadi, keluarga, atau cabang olahraga. Tetapi juga membawa Merah Putih, membawa keinginan dan harapan dari 267 juta rakyat Indonesia," ucap Menpora seusai mengukuhkan kontingen Indonesia. 

Menpora juga menyebut bahwa kemenangan timnas sepak bola Indonesia di laga perdananya melawan Thailand bisa menjadi energi positif bagi seluruh kontingen Indonesia. 

"Mudah-mudahan kemenangan timnas sepak bola kita menjadi energi positif buat kontingen Indonesia," ucapnya. 

Baca juga: Tampilan Baru Ruang Konferensi Pers SEA Games 2019 Usai Dikritik

Menpora juga berharap kontingen Indonesia tidak terpengaruh dengan berita-berita tentang penyelenggaraan SEA Games 2019 yang kurang menyenangkan. 

"Saya perlu mengingatkan anda untuk tetap fokus dan berkonsentrasi dalam pertandingan," tegas Menpora. 

"Jalankan instruksi pelatih. Jangan berpikir hal di luar bertanding. Urusan di luar itu urusan Cdm, Ketua KOI, dan urusan para pengurus lainnya," lanjutnya. 

Menpora minta berita-berita kurang menyenangkan tentang kesiapan tuan rumah tidak menjadi beban bagi kontingen Indonesia saat bertanding. 

Zainudin Amali juga menjanjikan bahwa kontingen Indonesia akan mendapatkan perlakuan yang baik dari pihak penyelenggara SEA Games 2019. 

"Ketua panitia penyelenggara SEA Games sudah berkomunikasi dengan ketua KOI. Insya Allah, kontingen Indonesia akan mendapatkan perhatian yang sebaik-baiknya di SEA Games 2019 ini," ucap Menpora. 

"Jangan merasa rendah diri. Mau bertanding dengan siapa pun, kita adalah bangsa yang besar saudara-saudara sekalian," lanjut Menpora menyemangati kontingen Indonesia. 

Baca juga: Jadwal Timnas U-23 Indonesia pada SEA Games 2019 Usai Kalahkan Thailand

Selain dihadiri oleh Menpora, pengukuhan kontingen Indonesia juga dihadiri oleh perwakilan Menko PMK I Nyoman Shuida, Ketua Komite Olimpiade Indonesia atau NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari, Ketua KONI Marciano Norman, serta Chef de Mission (Cdm) SEA Games Harry Warganegara.

Acara pengukuhan kontingen Indonesia ini diawali dengan penyerah bendera merah putih dari Menpora Zainudin Amali kepada ketua NOC Indonesia Raja Sapta Oktohari lalu dilanjutkan kepada Cdm SEA Games 2019 Harry Warganegara.

Dua atlet peraih medali emas Asian Games 2018, yakni Hanifan Yudani Kusuma (Pencak Silat) dan Defia Rosmaniar (Taekwondo) bertugas membacakan janji dan tekad atlet di hadapan Menpora.

Setelah upacara pengukuhan oleh Menpora, kontingen Indonesia akan dilepas langsung oleh Presiden RI Joko Widodo di Istana Bogor sore hari ini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
komentar di artikel lainnya
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com