KOMPAS.com - Mantan pebalap MotoGP, Jorge Lorenzo, mengaku akan mengunjungi Indonesia untuk menikmati keindahan pulau Bali.
Seperti diketahui, Lorenzo baru saja pensiun dari dunia balap MotoGP. Pebalap asal Spanyol itu menutup 17 tahun kariernya di Sirkuit Ricardo Tormo, Valencia, Minggu (17/11/2019).
Kini, banyak orang yang menunggu kelanjutan hidup dari sosok yang pernah tiga kali menjadi juara dunia MotoGP.
Ketika ditanya tentang hal itu, Lorenzo mengaku akan pergi berlibur terlebih dahulu. Indonesia menjadi pilihan Lorenzo sebagai destinasi pertama dirinya setelah pensiun.
"Sekarang saya ingin pergi ke pantai untuk menikmati matahari. Saya sudah membeli tiket ke Bali dan saya masih belum tahu kapan akan kembali (ke Eropa)," kata Lorenzo dikutip BolaSport.com dari Corsedimoto.
"Setelah berlibur, baru saya akan memikirkan apa yang akan saya lakukan di masa depan. Saya bisa melakukan banyak hal karena saya akan banyak berada di rumah," ujar Lorenzo menambahkan.
Baca juga: Bendera Lorenzos Land Tutup Balapan Perpisahan Jorge Lorenzo
Terkait dengan keputusan pensiunnya, Lorenzo merasa tidak menyesal harus mengakhiri karier di usia 32 tahun.
Lorenzo bahkan merasa sangat bahagia karena setelah memutuskan pensiun dirinya seperti telah melepas beban yang begitu berat.
"Saat ini, saya merasa sangat bebas dan bahagia. Rasanya (memutusukan pensiun) lebih bahagia daripada saat memenangi balapan atau juara dunia," kata Lorenzo.
"Kemarin adalah pekan yang paling membahagiakan dalam hidup saya. Saya sangat bersyukur dengan apa yang sudah saya lakukan hingga akhir pekan lalu," ujar Lorenzo menambahkan.
Tulis komentarmu dengan tagar #JernihBerkomentar dan menangkan e-voucher untuk 90 pemenang!
Syarat & KetentuanSegera lengkapi data dirimu untuk ikutan program #JernihBerkomentar.