Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Di Balik Keputusan Pensiun Jorge Lorenzo dari MotoGP...

Kompas.com - 15/11/2019, 10:30 WIB
Angga Setiawan,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com – Pebalap Repsol Honda Jorge Lorenzo sadar diri dengan kondisi fisik sehingga memutuskan untuk pensiun dari arena MotoGP.

Sebelumnya, kabar soal pensiunnya Jorge Lorenzo sebenarnya sudah merebak semenjak sang pebalap terus mengalami kesulitan di Repsol Honda.

Namun, kabar itu kini menjadi berita mengejutkan setelah Dorna Sports menjadwalkan jumpa pers khusus dengan Jorge Lorenzo menjelang balapan MotoGP Valencia 2019.

Dalam konferensi pers di Valencia, Kamis (14/11/2019), Lorenzo memastikan bahwa dirinya pensiun setelah balapan pamungkas musim ini.

"Saya akan pensiun sebagai pebalap profesional," kata Lorenzo dikutip BolaSport dari MotoGP.

Baca juga: Jorge Lorenzo Pensiun, Marc Marquez Punya 2 Strategi Pengganti

Lorenzo kemudian mengungkap bahwa dia sebenarnya memiliki tekad besar untuk memberikan kesuksesan kepada Repsol Honda.

Hanya, dua kecelakaan hebat yang dia alami pada musim ini membuat tekad Lorenzo menjadi goyah.

"Saya mulai berpikir pensiun setelah kecelakaan di Assen. Namun, saya tidak mau membuat keputusan terlalu dini," kata Lorenzo.

Lorenzo mengalami cedera patah tulang belakang akibat terjatuh dari motornya pada sesi latihan bebas GP Belanda di Sirkuit Assen (28/6/2019).

Baca juga: Ini 3 Nama Calon Pengganti Lorenzo di Repsol Honda

Namun, dalam riwayat penyakitnya, tulang belakang Lorenzo sudah retak setelah kecelakaan hebat dalam tes tengah musim di Sirkuit Catalunya pada 17 Juni silam.

Lorenzo pun sadar bahwa insiden itu adalah sebuah alarm bagi dirinya untuk berhenti.

"Oke Jorge, apakah ini pantas, setelah apa yang Anda capai, untuk terus menderita?" ucap Lorenzo menirukan pemikirannya kala itu.

Baca juga: Resmi Pensiun, Jorge Lorenzo Minta Maaf ke Repsol Honda

Namun, hasrat untuk mempertahankan posisinya di Repsol Honda membuat Lorenzo berusaha bangkit. Por Fuera tidak mau sembrono dalam mengambil keputusan.

Empat seri balap beruntun di kawasan Asia pun dipilih Lorenzo untuk melihat kembali motivasinya sekaligus peluangnya menjinakkan motor Honda.

"Saya berencana tampil di tur Asia untuk mengembalikan kembali motivasi saya dan mendapat feeling yang lebih baik dengan motornya," tutur Lorenzo.

"Namun, saya tidak bisa, setelah balapan di Malaysia saya mengambil keputusan pensiun dan kemudian memberi tahu (Manajer Tim Repsol Honda) Alberto Puig," katanya.

Jorge Lorenzo dianggap sebagai salah satu pebalap paling fenomenal di era modern MotoGP.

Lima gelar juara dunia berhasil diraih Lorenzo. Dua gelar juara dari kelas 250cc (2006, 2007) dan tiga gelar dari kelas MotoGP (2010, 2012, 2015). (Ardhianto Wahyu Indraputra)

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Sumber BolaSport
Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com