Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Link Live Streaming Chelsea Vs Crystal Palace, Kickoff 19.30 WIB

Kompas.com - 09/11/2019, 18:00 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

Sumber BBC,Chelsea

KOMPAS.comChelsea akan menjamu Crystal Palace pada pekan ke-12 English Premier League, kasta tertinggi Liga Inggris, musim 2019-2020.

Laga Chelsea vs Crystal Palace bakal berlangsung di Stadion Stamford Bridge, Sabtu (9/11/2019), pukul 19.30 WIB.

Pelatih Chelsea, Frank Lampard, belum memutuskan apakah ia akan memainkan Mason Mount pada laga kontra Crystal Palace.

Mason Mount mengalami cedera saat bermain melawan Ajax Amsterdam pada matchday 4 Liga Champions di Stamford Bridge, Rabu (6/11/2019).

Baca juga: Jadwal dan Link Live Streaming Liga Inggris Malam Ini

Akibatnya, gelandang 20 tahun itu ditarik keluar lapangan pada menit ke-60.

"Untuk Mason (Mount), dia masuk skuad, kami memberinya waktu 24 jam ke depan dan kami akan memutuskan secepatnya," ucap Lampard, dilansir laman resmi klub.

Adapun Antonio Rudiger dan Ruben Loftus-Cheek yang dipastikan absen pada laga nanti.

Keduanya juga masih menderita cedera.

"Rudiger telah operasi dan barangkali akan absen tiga minggu," kata Lampard.

"Untuk Ruben, ini membutuhkan waktu yang lama dan sulit untuknya. Kami ingin dia kembali," ujar Lampard.

Sementara itu, pelatih Crystal Palace, Roy Hodgson akan menandai pertandingan ke-300 sebagai pelatih Liga Inggris nanti.

"Ini mengejutkan saya, begitu cepat Anda meraih ini. Ini kejadian yang penting," kata Hodgson, dikutip dari BBC.

"Saya bangga dengan hal ini, tentu saja. Pertandingan ke-300 adalah memori yang bagus," tuturnya.

Baca juga: Jadwal Liga Inggris Akhir Pekan Ini, Ada Liverpool Vs Man City

Laga Chelsea vs Crystal Palace tidak disiarkan secara langsung oleh televisi nasional.

Kendati demikian, laga Chelsea vs Crystal Palace bisa disaksikan via live streaming Mola TV.

Adapun link live streaming Chelsea vs Crystal Palace >>> Klik di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Motivasi 'Tolak Kalah' dari Bobotoh

Persib Tatap Championship Series, Motivasi "Tolak Kalah" dari Bobotoh

Liga Indonesia
Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Jadwal Liga Inggris: Man United Vs Arsenal Akhir Pekan Ini

Liga Inggris
Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Laga Championship Series Bali United Vs Persib Resmi Pindah Arena

Liga Indonesia
Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia Minta Maaf Usai Warganet Lakukan Aksi Rasis ke Guinea

Timnas Indonesia
PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

PSSI Kecam Aksi Rasialisme kepada Guinea, Jangan Nodai Perjuangan Timnas Indonesia

Internasional
Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas U17 Putri Indonesia Petik Pelajaran Berharga, Semangat Tak Patah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com