Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persija Vs Semen Padang, Eduardo Almeida Sebut Akan Jalani Laga Sulit

Kompas.com - 16/10/2019, 11:43 WIB
Rahmadhani,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

PADANG, KOMPAS. com - Pelatih Semen Padang, Eduardo Almeida, mengatakan bahwa laga melawan Persija Jakarta akan menjadi pertandingan yang sulit.

Laga antara Persija Jakarta melawan Semen Padang akan digelar di Stadion Patriot Bekasi, Rabu (16/10/2019), dalam lanjutan Liga 1 2019.

Meski demikian, Eduardo tetap menargetkan bisa meraih tiga poin. Persiapan yang matang menjadi salah satu alasan Eduardo optimistis.

"Pertandingan lawan Persija merupakan pertandingan yang cukup sulit karena melawan tim tuan rumah yang memiliki nama besar,” ujar Eduardo Almeida, Selasa (15/10/2019).

Baca juga: Persija Jakarta Vs Semen Padang, Kabau Sirah Boyong Kekuatan Terbaik

"Namun dengan latihan yang telah dilakukan saya berharap mampu membuat Persija kesulitan. Tekad kami jelas, meraih kemenangan."

Eduardo mengatakan, dirinya sudah mempelajari kekuatan Persija, tetapi saat klub ibu kota tersebut masih dilatih Banuelos.

Saat ini, Persija sudah berganti tampuk kepemimpinan. Klub berjulukan Macan Kemayoran tersebut ditangani Edson Tavares.

“Saya sudah mempelajari kekuatan Persija, namun dengan tim yang saat itu masih dilatih oleh Banuelos. Walaupun pelatih yang berbeda tetapi skuad Persija tidak jauh berbeda dengan pelatih sebelumnya," ungkapnya.

Untuk karakter dan gaya pelatih baru Persija ini, Eduardo mengaku tidak mengetahuinya.

Namun dia tak terlalu peduli. Eduardo ingin Semen Padang fokus dengan kekuatan sendiri sembari memanfaatkan kelemahan Persija.

"Saya tidak mengetahui gaya dari pelatih barunya Persija. Saya pikir Persija tidak akan mengalami perubahan yang banyak karena memiliki pemain yang tidak jauh berbeda. Kami akan mewaspadai semua pemain Persija," ungkapnya.

Baca juga: Persija Jakarta Vs Semen Padang, Macan Kemayoran Siap Mengaum di Kandang

Pemain Semen Padang, Flavio Beck Junior, juga sependapat dengan pelatihnya.

Mantan pemain Bhayangkara FC ini menyebutkan, pertandingan melawan Persija tidak akan mudah apalagi bertanding di hadapan The Jakmania, sebutan untuk pendukung Persija.

"Pertandingan lawan Persija nanti tidak akan mudah. Apalagi Persija memiliki nama besar di persepakbolaan Indonesia. Dengan persiapan yang matang saya yakin Semen Padang bisa meraih yang terbaik," ujarnya.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Live Indonesia Vs Irak: Kebobolan, Garuda Tertinggal di Extra Time

Timnas Indonesia
Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Hasil Indonesia Vs Irak 1-1, Laga Berlanjut ke Extra Time

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Live Indonesia Vs Irak: Nathan Bikin Penyelamatan Krusial, Skor Masih Imbang

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Live Indonesia Vs Irak 1-1: Marselino Mengancam, Lemparan Arhan Diantisipasi

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Indonesia Vs Irak: Gol Ivar Jenner Dibalas, Babak Pertama Tuntas 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Live Indonesia Vs Irak: Sengatan Justin Hubner Bahayakan Gawang Irak

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Live Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Kebobolan, Skor Sama Kuat 1-1

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Live Indonesia Vs Irak 1-0: Ivar Jenner Cetak Gol Cantik, Garuda Unggul

Timnas Indonesia
Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Live Indonesia Vs Irak: Saling Rangkai Serangan, Tendangan Bebas Marselino Masih Lemah

Timnas Indonesia
Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Championship Series: Fakta Aneh Persib Vs Bali United di Mata Alberto

Liga Indonesia
Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Indonesia Vs Irak: Garuda Muda Lebihi Ekspektasi, Kans ke Olimpiade Terbuka

Timnas Indonesia
Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Susunan Pemain Indonesia Vs Irak: Struick Kembali, Hubner Kapten

Timnas Indonesia
Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Perebutan Peringkat 3 Piala Asia U23, Legenda Irak Akui Indonesia Berbahaya

Timnas Indonesia
Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Link Live Streaming Indonesia Vs Irak, Kickoff 22.30 WIB

Timnas Indonesia
Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Hasil Thomas Cup 2024: Juara Bertahan Keok, Malaysia Bungkam Jepang

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com