Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Denmark Open 2019, 9 Wakil Indonesia Berjuang Hari Ini

Kompas.com - 15/10/2019, 09:00 WIB
Faishal Raihan,
Tri Indriawati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Sembilan wakil Indonesia akan memulai perjuangannya di turnamen Denmark Open hari ini.

Turnamen Denmark Open 2019 akan bergulir mulai hari ini, Selasa (15/10/2019) hingga Minggu (20/10/2019).

Dalam turnamen BWF Super 750 ini, Indonesia mengirimkan sebanyak 15 wakil, tersebar merata di lima nomor.

Baca juga: 15 Wakil Indonesia Ikuti Turnamen Bulu Tangkis Denmark Open 2019

Pada hari pertama turnamen, sembilan dari 15 wakil Indonesia akan memulai perjuangannya.

Berdasarkan jadwal yang dirilis BWF, sembilan wakil Indonesia yang bakal memulai perjuangan pada hari ini tersebar ke empat nomor pertandingan, yaitu tunggal putra, tunggal putri, ganda putra, dan ganda campuran.

Salah satu yang akan mencuri atensi adalah pertandingan pasangan ganda putra nomor satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.

Duet berjulukan Minions ini dijadwalkan bertanding melawan wakil Taiwan, Liao Min Chun/Su Ching Heng.

Selain Marcus/Kevin, laga yang layak untuk disimak adalah pertandingan Jonatan Christie versus wakil tuan rumah, Jan O Jorgensen, dan Anthony Sinisuka Ginting kontra Prannoy HS dari India pada nomor tunggal putra.

Pebulu tangkis India juga akan menjadi lawan pertama pemain tunggal putri Indonesia, Gregoria Mariska Tunjung.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung Denmark Open 2019 di TVRI, Mulai Babak Kedua

Gregoria dijadwalkan bertanding melawan unggulan kelima asal India, Pusarla V Sindhu, pada babak kesatu.

Pasangan ganda campuran Tontowi Ahmad/Winny Oktavina Kandouw menjadi wakil pertama Indonesia yang akan berjuang pada babak kesatu Denmark Open 2019.

Dijadwalkan bermain di lapangan 3, pasangan berperingkat ke-15 dunia itu akan menghadapi wakil Jepang, Takuro Hoki/Wakana Nagahara.

Pengalaman Tontowi yang pernah 4 kali menjadi finalis Denmark Open bersama Liliyana Natsir, diharapkan akan banyak membantu dia dan Winny untuk tampil optimal.

Setelah partai Tontowi/Winny, para atlet bulu tangkis Tanah Air akan silih berganti menjalani pertandingan babak kesatu Denmark Open 2019.

Rangkaian laga bagi para wakil Indonesia akan ditutup dengan penampilan Marcus/Kevin.

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Seputar Stade Leo Lagrange yang Dikritik STY: Saksi Gol Historis, Tersebar di Penjuru Perancis

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Indonesia Vs Guinea: Amunisi Baru Garuda Tiba di Paris, Yakin ke Olimpiade

Timnas Indonesia
5 Momen 'Buzzer Beater' Historis di Playoff NBA

5 Momen "Buzzer Beater" Historis di Playoff NBA

Sports
Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih 'Panas' dari Sang Gajah...

Indonesia Vs Guinea, Saat Garuda Lebih "Panas" dari Sang Gajah...

Timnas Indonesia
Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Piala Asia U17 Putri 2024: Claudia Scheunemann dkk Tingkatkan Kecepatan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Indonesia Vs Guinea: Tantangan Persiapan 72 Jam

Timnas Indonesia
Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Persib Tatap Championship Series, Gim Internal untuk Jaga Kebugaran

Liga Indonesia
PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

PSG Vs Dortmund: Enrique Tebar Ancaman, Ingin Cetak 2 Gol dalam 3 Detik

Liga Champions
Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Jadwal Siaran Langsung Indonesia Vs Guinea di Playoff Olimpiade 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Indonesia Vs Guinea: Garuda Muda Terus Bersiap di Tengah Kelelahan

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Indonesia Vs Guinea, Fokus STY Hadapi Tantangan Suhu, Psikologis, dan Lapangan

Timnas Indonesia
PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

PSG Vs Dortmund, Cara Hentikan Kecepatan Kylian Mbappe...

Liga Champions
Piala Asia U17 Putri 2024,  Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Piala Asia U17 Putri 2024, Tekad Claudia Scheunemann Tampil Lebih Baik Lagi

Timnas Indonesia
Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Nasib Belum Jelas meski Arema FC Tetap di Liga 1, Widodo Beri Pesan Manajemen

Liga Indonesia
Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Pemain Malaysia Faisal Halim Terancam Pensiun Dini Usai Disiram Air Keras

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com