Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Tiga Kemenangan Lagi, Liverpool Cetak Dua Rekor Baru

Kompas.com - 29/09/2019, 22:00 WIB
Mochamad Sadheli ,
Aloysius Gonsaga AE

Tim Redaksi

KOMPAS.com - Liverpool secara perlahan menunjukkan kembali tajinya di pentas Liga Inggris dan kompetisi lainnya sejak ditangani Juergen Klopp pada tahun 2015.

Musim lalu, Liverpool hampir saja menjuarai Liga Inggris. Namun ambisi mereka terkubur karena terpaut satu poin dari Manchester City yang keluar sebagai juara.

Pada waktu yang sama, Liverpool merengkuh gelar Liga Champions. Trofi kuping besar itu mereka raih setelah mengalahkan Tottenham Hotspur pada partai final.

Musim ini, Liverpool kembali menjadi pesaing berat dalam perburuan gelar juara Liga Inggris.

Bahkan, mereka sudah menorehkan catatan menarik karena selalu menang dalam tujuh pekan Premier League musim 2019-2020.

Baca juga: Pep Guardiola Bicara soal Man City Tertinggal 5 Angka dari Liverpool

Torehan tersebut sama seperti yang mereka lakukan pada musim 1990-1991 meskipun akbhirnya klub berjulukan The Reds tersebut hanya menjadi runner-up Premier League.

Tampaknya Liverpool musim ini memiliki kans melewati catatan tersebut dalam hal kemenangan beruntun pada awal musim.

Bahkan, andai bisa menambah dua kemenangan lagi secara berturut-turut, pasukan Juergen Klopp ini akan menyamai rekor Chelsea musim 2005-2006, yang mencetak sembilan kemenangan beruntun.

Dilansir dari Squawka, hanya ada dua tim yang menang tujuh kali beruntun sejak awal musim, yaitu Chelsea dan Liverpool.

Baca juga: Sheffield United Vs Liverpool, Klopp Nyaris Ganti Sang Pencetak Gol

Saat itu, Chelsea ditangani oleh Jose Mourinho. Dalam perjalanannya, klub berjulukan The Blues itu akhirnya menjadi juara Liga Inggris.

Dengan demikian, jika Liverpool berhasil menorehkan tiga kemenangan lagi secara beruntun, mereka akan memecahkan rekor Chelsea. Peluang juara pun kian terbuka lebar.

Selain itu, Liverpool juga memiliki catatan menarik jika meraih tiga kemenangan lagi di pentas Premier League. Mereka akan memecahkan rekor kemenangan terpanjang yang pernah dibikin Manchester City.

Seperti dikutip dari Coral, Liverpool saat ini dalam perjalanan menyamai catatan Manchester City yang berhasil menorehkan 18 kemenangan beruntun di kasta tertinggi Liga Inggris.

Baca juga: Prediksi Soal Laga Manchester United Vs Arsenal

Rekor kemenangan 18 kali secara beruntun yang dibikin Manchester City dihentikan oleh Crystal Palace saat laga terakhir pada 2017.

Itu artinya, Liverpool hanya perlu dua kemenangan lagi untuk menyamai rekor Man City. Bila bisa menambah satu lagi sehingga meraih tiga kemenangan beruntun maka mereka mengalahkan prestasi The Citizens, julukan Man City.

Namun, jika menatap tiga pertandingan selanjutnya, pekerjaan Mohamed Salah dkk tidak mudah.

Liverpool akan menjamu Leicester City di Anfield pekan depan. Selanjutnya, mereka bakal dijamu Manchester United di Old Trafford.

Jika berhasil melewati dua rintangan tersebut dengan kemenangan, Liverpool akan kembali menemui sandungan yang tak kalah beratnya.

Tottenham Hotspur akan menjadi lawan berikutnya bagi Liverpool dalam usahanya menorehkan rekor baru tersebut.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Timnas U20 Bakal Ikut Turnamen di Perancis

Liga Indonesia
Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Selepas Kalah dari Irak, Timnas U23 Indonesia Dilarang Sentuh Bola

Liga Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Hasil Piala Uber 2024: Ester Menang Sengit, Indonesia Tembus Semifinal!

Badminton
Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Indonesia Diminta Jadi Kandidat Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Basket U19

Sports
Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Indonesia Vs Irak: Laga yang Menyulitkan dan Menentukan di 15 Menit Terakhir

Timnas Indonesia
Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Hasil Piala Uber 2024: Apri/Fadia Berjaya, Indonesia 2-0 Thailand

Badminton
Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Gregoria Akhirnya Menang Atas Intanon, Indonesia 1-0 Thailand

Badminton
Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Indonesia vs Irak: Dukungan Ali Jasim untuk Garuda Muda agar Tampil di Olimpiade

Timnas Indonesia
Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Piala Asia U23, Saat Shin Tae-yong Masih Pertanyakan Kinerja Wasit…

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Piala Asia U23 2024: STY Apresiasi Timnas Indonesia, Sebut Garuda Maju Drastis

Timnas Indonesia
Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Hasil Chelsea Vs Tottenham 2-0: The Blues Berjaya, Postecoglou Meradang

Liga Inggris
Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Hasil Roma Vs Leverkusen 0-2: Dongeng Alonso Berlanjut, 47 Laga Tanpa Kalah!

Liga Lain
Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan 'Burnout' Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Shin Tae-yong soal Kedalaman Skuad Garuda dan "Burnout" Pemain Jelang Laga Kontra Guinea

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Jadwal Timnas Indonesia Vs Guinea, Berjuang untuk Olimpiade

Timnas Indonesia
Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Skenario Timnas Indonesia ke Olimpiade, Satu Jalan Terakhir Garuda

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com