Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Barito Putera Vs Persebaya Surabaya, Hasil Luar Biasa Laskar Antasari

Kompas.com - 28/09/2019, 22:40 WIB
Andi Muhammad Haswar,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

MARTAPURA, KOMPAS.com - Pelatih Barito Putera, Djajang Nurjaman, sangat mensyukuri kemenangan yang diraih timnya atas Persebaya Surabaya dengan skor 1-0 pada pekan ke 21 Liga 1 2019.

Bertanding di Stadion Demang Lehman, Martapura pada Sabtu (28/9/2019), Barito memastikan kemenangan lewat gol tunggal Rafael Silva pada menit ke-67.

Pelatih Barito yang akrab di sapa Djanur ini menyebut kemenangan yang luar biasa mengingat lawannya Persebaya memiliki lebih banyak peluang.

Baca juga: Juventus Vs SPAL, Gol Ronaldo Sempurnakan Kemenangan Si Nyonya Besar

"Luar biasa penampilan hari ini, menyikapi kemenangan tadi kami hanya beruntung. Kalau boleh jujur Persebaya lebih banyak peluang," ujar Djanur dalam sesi konfrensi pers setelah pertandingan.

Menurut Djanur, Laskar Antasari julukan Barito sangat minim peluang pada babak pertama.

Beruntung sejumlah peluang yang dimiliki Persebaya tak berbuah gol.

Djanur pun menaruh respek kepada Persebaya yang tampil sangat ngotot dan bermain terbuka melawan timnya.

"Di babak pertama saja mereka ada dua peluang, sudah di depan gawang tapi melenceng. Sementara kami minim peluang, tapi assist dari Resky Pora yang berbuah gol, itulah sepak bola," ucapnya.

Dengan kemenangan ini, Djanur menyebut sebagai modal berharga bagi Barito untuk bangkit pada laga selanjutnya demi misi keluar dari zona degradasi.

Pemain Persebaya Surabaya pencetak gol ke gawang Bali United, Osvaldo Haay pada Pekan 20 Liga 1 2019 yang berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Selasa (24/09/2019) malam.KOMPAS.com/SUCI RAHAYU Pemain Persebaya Surabaya pencetak gol ke gawang Bali United, Osvaldo Haay pada Pekan 20 Liga 1 2019 yang berakhir dengan skor 1-1 di Stadion Gelora Bung Tomo Surabaya, Jawa Timur, Selasa (24/09/2019) malam.

"Bagaimana pun ini menjadi modal kami untuk menatap pertandingan berikutnya yang sedang berjuang untuk keluar dari zona degradasi," lanjutnya.

Kemenangan ini membuat Barito naik satu strip ke posisi 17 klasemen sementara dengan poin 19. 

Dari 21 pertandingan, Barito meraih 4 kemenangan 7 hasil imbang dan menelan 10 kekalahan.

Barito kini berjarak 3 poin dengan Semen Padang yang harus turun sebagai tim juru kunci dengan poin 16.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Indonesia Ikut Turnamen Toulon 2024, Gantikan Mesir, Segrup dengan Italia

Timnas Indonesia
Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Bali United Vs Persib Pindah Arena: Maung Tak Masalah, Ada Keuntungan

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Noda Rasialisme Usai Indonesia Vs Guinea: Tak Sehat, Citra Buruk di Mata Dunia

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com