Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Simon McMenemy: Indonesia Vs Malaysia Menyangkut Kebanggaan Negara

Kompas.com - 04/09/2019, 15:47 WIB
Alsadad Rudi,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

JAKARTA, KOMPAS.com - Pelatih timnas Indonesia, Simon McMenemy, menilai pertandingan melawan Malaysia tidak hanya soal memperebutkan poin, tetapi juga menyangkut kebanggaan negara.

Duel antara Indonesia vs Malaysia akan berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Kamis (5/9/2019).

Pertandingan Indonesia vs Malaysia merupakan laga pertama Grup G Kualifikasi Piala Dunia 2022 Zona Asia.

"Saya berharap pertandingan besok menjadi pertandingan yang sesungguhnya karena besok bukan cuma soal memperebutkan poin, siapa menang, siapa kalah, tetapi lebih dari itu," ucap McMenemy dalam sesi konferensi pers jelang laga di SUGBK, Rabu (4/9/2019).

McMenemy kemudian menyinggung sejarah rivalitas antara Indonesia dan Malaysia.

Menurut McMenemy, persaingan kedua tim membuatnya punya pekerjaan tambahan.

Sebab, McMenemy tak cuma mengasah para pemainnya dari segi teknik dan taktik, tetapi juga mental.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Indonesia Vs Malaysia, Sayap Jadi Tumpuan

Bagi McMenemy, mental pemain juga harus dipersiapkan dalam laga melawan Malaysia.

"Seperti yang saya bilang bukan cuma poin yang dicari, tetapi ada yang dipertaruhkan lebih dari itu, di antaranya kebanggaaan negara yang dipertaruhkan," ujar juru taktik asal Skotlandia itu.

Duel antara Indonesia vs Malaysia pada Kamis besok merupakan yang pertama di SUGBK di level timnas senior dalam sembilan tahun terakhir.

Dalam beberapa tahun terakhir, Indonesia dan Malaysia jarang bertemu dalam ajang resmi.

Kedua tim terakhir kali terlibat duel di SUGBK pada final Piala AFF 2010.

McMenemy berharap SUGBK bisa dipenuhi suporter Indonesia dalam laga besok.

Menurut dia, dukungan suporter sangat penting untuk memberikan dorongan semangat ke pemain.

"Saya harap stadion penuh, saya harap stadion bisa ribut, saya harap stadion bisa memberikan kekuatan tambahan bagi pemain. Mudah-mudahan kami bisa menang," ucap McMenemy.

Baca juga: Jadwal Siaran Langsung dan Link Live Streaming Indonesia Vs Malaysia

Halaman:
Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Timnas U23 Indonesia Tiba di Tanah Air: Disambut Kalungan Bunga dan Suporter

Liga Indonesia
Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Hasil Practice MotoGP Perancis 2024, Marc Marquez Gagal Lolos Q2

Motogp
Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Hasil Serie B: Como 1907 Promosi, Jay Idzes dan Venezia Berjuang di Playoff

Liga Italia
BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

BWF Rilis Daftar Atlet Lolos Olimpiade Paris, Indonesia Punya 6 Wakil

Badminton
Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com