Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Dua Lomba Seru di Balapan Kurir Sepeda Hari Ini, Nonton Yuk!

Kompas.com - 25/08/2019, 08:20 WIB
Josephus Primus

Penulis

JAKARTA, KOMPAS.com - Ajang perhelatan Kejuaraan Dunia Sepeda Kurir (CMWC) 2019 di JIExpo Kemayoran, Jakarta, bakal menyajikan dua lomba seru sejak Minggu (25/8/2019) pagi.

CMWC 2019 berlangsung mulai Jumat (23/8/2019) sampai dengan Minggu (25/8/2019) malam.

"Hari ini ada final main race dan final kargo," kata Ketua Penyelenggara CMWC 2019 Duenno Ludisa.

CMWC tahun ini di Indonesia adalah penyelenggaraan ke-27 dari keseluruhan kejuaraan dunia yang mengkhususkan pada kegiatan pengiriman barang menggunakan sepeda.

Duenno mengatakan lagi, saat ini sudah terdaftar 219 peserta.

"Dari jumlah itu, 60 persen dari luar negeri," tuturnya.

Lantas, para peserta dalam jumlah tersebut, seluruhnya berasal dari 28 negara.

Terkini, CMWC 2019 akan terdiri dari 11 macam pertandingan.

Baca juga: Kali Pertama, Indonesia Tuan Rumah Kejuaraan Dunia Kurir Sepeda

Dari kiri ke kanan, pendiri dan COO Westbike Messenger Service (WMS) Hendi Rachmat dan  Ketua Penyelenggara CMWC 2019 Duenno Ludisa pada jumpa pers penyelenggaraan CMWC 2019, Selasa (20/8/2019) di Jakarta.
Kompas.com/Josephus Primus Dari kiri ke kanan, pendiri dan COO Westbike Messenger Service (WMS) Hendi Rachmat dan Ketua Penyelenggara CMWC 2019 Duenno Ludisa pada jumpa pers penyelenggaraan CMWC 2019, Selasa (20/8/2019) di Jakarta.

Sirkuit simulasi

Kejuaraan Dunia Kurir Sepeda atau Cycle Messenger World Championship 2019 akan digelar di Jakarta pada tanggal 23-27 Agustus 2019.Dok. CMWC Kejuaraan Dunia Kurir Sepeda atau Cycle Messenger World Championship 2019 akan digelar di Jakarta pada tanggal 23-27 Agustus 2019.

Kepada Kompas.com, Duenno menjelaskan bahwa pada CMWC 2019, sudah disiapkan sirkuit khusus.

"Sirkuit ini seperti simulasi pekerjaan kurir bersepeda," katanya.

Sirkuit ini punya panjang lintasan hingga 2 kilometer berkeliling.

Lantas, pada Minggu ini, ada dua lomba seru yang digelar.

Pertama adalah lomba utama atau main race.

"Ini namanya messenger race," ujar Duenno.

Pada lomba ini, utamanya bukan balapan adu cepat.

"Bukan sekadar balapan di sirkuit-sirkuit gitu," kata Duenno.

Nah, pada sirkuit simulasi, pebalap kurir mendapatkan lintasan sebagaimana jalan-jalan di kota.

"Persis seperti jalan pada pekerjaan kurir sepeda sehari-hari," kata Duenno.

Para anggota dari tim kurir sepeda Indonesia, Westbike Messenger Service (WMS), yakni Hendi Rachmat, Reza Adhiatma, Duenno Ludissa, dan Hamzah Muttaqien (dari kiri ke kanan), berfoto di depan Olympic Stadium, Montreal. Para anggota dari tim kurir sepeda Indonesia, Westbike Messenger Service (WMS), yakni Hendi Rachmat, Reza Adhiatma, Duenno Ludissa, dan Hamzah Muttaqien (dari kiri ke kanan), berfoto di depan Olympic Stadium, Montreal.

Duenno mengatakan kurir bersepeda harus mengambil barang untuk dibawa pada titik tertentu.

"Nantinya, mereka kan mengirim barang ke titik yang dituju," ujarnya.

Pada sepanjang sirkuit, ada beberapa titik yang harus dilewati.

"Totalnya ada 14 titik yang dilalui," jelas Duenno.

Di titik keberangkatan, peserta mendapat yang namanya manifes.

"Manifes itu berisi job order. Misalnya, tolong jemput barang di satu tempat untuk di-drop off di satu tempat," jelasnya.

Para ofisial dan riders Westbike Messenger Service (WMS) yang akan tampil di Cycle Messenger World Championship (CMWC) 2016
ADE JAYADIREJA/JUARA.NET Para ofisial dan riders Westbike Messenger Service (WMS) yang akan tampil di Cycle Messenger World Championship (CMWC) 2016

Selama melalui titik-titik itu, peserta mendapatkan cap pada manifesnya.

Untuk babak kualifikasi, ada 14 titik.

"Untuk babak final, pasti titiknya lebih berlipat," kata Duenno.

Pada perjalanan itu, tetap ada target waktu yang diberikan.

"Misalnya, dua jam dan mereka harus menyelesaikan tugas itu," kata Duenno.

"Kalau sudah selesai tugasnya, peserta harus kembali ke tempat start," jelas Duenno lagi.

"Nanti dilihat apakah semua tugas sudah dilaksanakan benar. Lalu dicari juga mana yang lebih cepat," katanya sembari menambahkan, nanti akan ditentukan siapa pemenangnya.

Duenno menambahkan, selain main race, ada juga lomba kargo.

"Pada lomba ini, barang yang dibawa lebih besar, misalnya galon air mineral atau manekin atau palet kayu," kata Duenno Ludisa.

"Sepeda yang digunakan biasanya lebih besar dan ada empat untuk meletakkan barang.

Jadi, terbayang kan keseruannya lomba-lomba CMWC 2019. Nonton yuk!

Westbike Messenger Service (WMS) merupakan pemimpin gerakan sekaligus pionir kurir sepeda di Indonesia dan Asia Tenggara.Dok. CMWC 2017 Westbike Messenger Service (WMS) merupakan pemimpin gerakan sekaligus pionir kurir sepeda di Indonesia dan Asia Tenggara.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Rafael Struick Terpilih Jadi 'Future Star' Piala Asia U23 2024

Rafael Struick Terpilih Jadi "Future Star" Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Jadwal Liga Inggris, Man United Vs Arsenal Besok Malam

Liga Inggris
Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Hasil Frosinone Vs Inter Milan, Nerazzurri Pesta 5 Gol

Liga Italia
Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Pernyataan Resmi Kylian Mbappe, Umumkan Kepergian dari PSG

Liga Lain
Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Timnas Brasil Tetapkan 23 Nama untuk Skuad Copa America 2024

Internasional
Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Faisal Halim Penyerang Timnas Malaysia yang Disiram Air Keras Sukses Jalani Operasi Ketiga

Sports
Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Kurniawan DY Kutuk Keras Serangan Rasial kepada Guinea, Coreng Wajah Indonesia

Timnas Indonesia
Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Man United Vs Arsenal, Setan Merah Akan Dilibas di Old Trafford

Liga Inggris
Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Strategi demi Wujudkan Mimpi Timnas Indonesia ke Olimpiade

Timnas Indonesia
Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Jadwal Timnas Indonesia di Tournoi Maurice Revello 2024

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Indonesia Vs Guinea, Respons PSSI soal Shin Tae-yong Kena Kartu Merah

Timnas Indonesia
Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Gia Cedera, Jakarta Pertamina Enduro Akhiri Kontrak

Sports
VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

VAR Mobile Meluncur Ke Arena Championship Series, Teknologi Baru Liga 1

Liga Indonesia
Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Noda Rasialisme Indonesia Vs Guinea: PSSI Wajib Edukasi Fan, Beri Pemahaman

Timnas Indonesia
Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Saat Philippe Troussier Tonton Langsung Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com