Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Jadwal Piala AFF U-18, Indonesia Vs Brunei, Sore Ini

Kompas.com - 10/08/2019, 05:20 WIB
Nirmala Maulana Achmad,
Jalu Wisnu Wirajati

Tim Redaksi

Sumber BolaSport

KOMPAS.comTimnas U-18 Indonesia dijadwalkan bentrok dengan Brunei Darussalam pada laga ketiga Piala AFF U-18 2019.

Laga Timnas U-18 vs Brunei akan dilangsungkan di Stadion Binh Duong 2, Vietnam, Sabtu (10/8/2019) sore, mulai pukul 16.00 WIB.

Pelatih Timnas U-18, Fakhri Husaini, mengisyaratkan akan ada rotasi pemain saat melawan Brunei nanti.

Baca juga: Timnas U-15 Peringkat 3 Piala AFF U-15, Bima Sakti Berterima Kasih ke PSSI

"Saya akan perhatikan kondisi terakhir pemain, setelah kemarin bermain agak keras melawan Timor Leste," kata Fakhri.

"Namun saya sudah sampaikan kepada pemain, saya memiliki 23 pemain dan mereka harus siap untuk diturunkan maupun tidak," ujar mantan gelandang timnas Indonesia itu.

Sejauh ini, timnas U-18 masih memiliki rekor mulus di Piala AFF U-18 2019 seusai berhasil menyapu bersih pada dua laga awal.

Bagus Kahfi dkk selalu menang telak, 7-1 ketika berjumpa Filipina dan 4-0 melawan Timor Leste.

Dengan dua kemenangan tersebut, Garuda Nusantara sukses memuncaki klasemen Grup A Piala AFF U-18 2019 dengan raihan 6 poin.

Kini, Indonesia dihadapkan dengan lawan yang telah dipaksa bertekuk lutut oleh Timor Leste pada laga pertama.

Baca juga: Rahasia di Balik Penampilan Prima Timnas U-18

Ya, Brunei takluk 2-7 dari Timor Leste pada laga perdana Grup A Piala AFF U-18 2019.

Bukan tidak mungkin, pasukan Garuda Nusantara kembali menang besar pada laga nanti.

Meski begitu, Fakhri Husaini meminta anak asuhannya tidak meremehkan kekuatan Brunei.

"Pantang bagi kami untuk meremehkan calon lawan kami, itu bahaya. Faktanya Brunei bisa mencetak dua gol ke gawang Timor Leste, " ucap Fakhri.

"Mereka tim yang sudah mempersiapkan diri secara matang, bahkan lebih lama daripada kami," tuturnya.

Selain laga Indonesia vs Brunei Darussalam, dua laga Grup A lainnya juga digelar pada Sabtu (10/8/2019). Myanmar melawan Timor Leste pada pukul 15.30 WIB di Stadion Di An.

Sementara Filipina menghadapi Laos di Stadion Go Dau pada pukul 19.00 WIB.

Baca juga: Akhirnya, Timnas U-18 Indonesia Dapat Stadion Bertanding yang Layak

Jadwal Timnas Indonesia vs Brunei pada Piala AFF U-18 ini akan disiarkan SCTV dengan jadwal siaran langsung mulai pukul 16.00 WIB.

Selain lewat layar kaca, laga ini bisa disaksikan via live streaming.

Adapun link live streaming Indonesia vs Brunei >>> Klik di sini.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

3 Skenario Timnas U23 Indonesia Raih Tiket Olimpiade Paris 2024

Timnas Indonesia
Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Saat Pelatih Uzbekistan Tak Gentar Gemuruh Suporter Indonesia...

Timnas Indonesia
Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Hasil Tottenham Vs Arsenal 2-3, Meriam London Sukses Raih Poin Penuh

Liga Inggris
Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Klasemen MotoGP 2024: Jorge Martin Teratas, Bagnaia Kedua

Motogp
Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Syarat Nobar Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan Diperbolehkan

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Piala Asia U23 2024: STY Tak Terbebani Olimpiade, Mau Cetak Sejarah

Timnas Indonesia
Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Hasil MotoGP Spanyol 2024: Bagnaia Hattrick Menang di Jerez, Marquez Kedua

Motogp
Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Prediksi Susunan Pemain Timnas U23 Indonesia Vs Uzbekistan, Tanpa Struick

Timnas Indonesia
Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Hasil Inter Vs Torino: Diwarnai Kartu Merah, Calhanoglu Bawa Nerazzurri Menang

Liga Italia
Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Pemain Uzbekistan: Indonesia Tim Kuat, Jalan Laga Akan Ketat

Timnas Indonesia
Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Indonesia Vs Uzbekistan, Tekad Witan dan Pelajaran Piala AFF 2022

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik 'Gila' Uzbekistan

Piala Asia U23 2024: Jurus STY Atasi Statistik "Gila" Uzbekistan

Timnas Indonesia
Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Hasil Persebaya Vs Persik 2-1, Bajul Ijo Raih Poin Penuh Lewat Gol Dramatis

Liga Indonesia
Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Kata Bambang Nurdiansyah Soal Pencapaian Timnas U23, Perlu Berwaspada

Timnas Indonesia
Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Piala Asia U23 2024: STY Amati Uzbekistan, Yakin Indonesia Bisa Beri Pembuktian

Timnas Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com