Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Arema FC Vs Persib Bandung, Maung Bandung Unggul Head to Head

Kompas.com - 29/07/2019, 17:20 WIB
Kontributor Bola, Septian Nugraha,
Ferril Dennys

Tim Redaksi

BANDUNG, KOMPAS.com - Arema FC vs Persib Bandung akan digelar di Stadion Kanjuruhan, Malang, Selasa (30/7/2019).

Persib percaya diri membidik target tiga poin dalam laga tersebut. Setidaknya untuk memperbaiki posisi di klasemen sementara.

Saat ini Persib berada di peringkat ke-11 dengan 13 poin. Hasil dari tiga menang, empat imbang, dan tiga kalah.

Jika mengalahkan Arema, Persib bisa naik ke posisi empat atau lima.

Bukan misi mudah, sebab Persib tengah mengalami periode sulit.

Selain karena baru kalah dua gol tanpa balas dari Bali United, Persib juga dipastikan tampil tanpa Ezechiel N'Douassel dan Bojan Malisic saat bentrok dengan Arema.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Arema FC Vs Persib Bandung, Siapa Akan Menang?

Tak hanya itu, satu hal yang harus diperhatikan Persib adalah kuatnya Arema saat tampil di hadapan pendukungnya sendiri.

Dari empat laga kandang yang sudah dijalani Arema di Liga 1 2019, klub berjulukan Singo Edan itu meraih tiga kemenangan dan satu kali kalah.

Arema juga saat ini sedang dalam performa positif.

Di klasemen Liga 1, Singo Edan berada di posisi keempat, dengan 15 poin. Hasil dari lima kemenangan dan empat kalah.

Kendati demikian, Persib tak seharusnya gentar.

Maung Bandung memiliki modal bagus untuk mengalahkan, atau setidaknya mencuri satu poin atas Arema.

Sejak 2014, Persib belum pernah kalah saat bersua Arema, baik pada laga kandang maupun tandang.

Persib dan Arema terakhir bertemu pada leg kedua 16 besar Piala Indonesia.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan itu, Persib bisa menahan imbang Singo Edan 2-2.

Hasil tersebut, mengantarkan Persib lolos ke babak delapan besar.

Meski pada leg pertama kedua kesebelasan bermain imbang 1-1, yang membuat agregat menjadi sama kuat 3-3, tetapi Persib berhak lolos karena unggul produktivitas gol tandang atas Arema.

Catatan pertandingan Persib saat jumpa Arema pada kompetisi resmi pun terbilang bagus.

Kedua tim kali pertama bertemu di kompetisi pada Liga Indonesia 2002.

Baca juga: Piala AFF U-15 2019, Indonesia Unggul atas Singapura di Babak Pertama

Saat itu, Arema dan Persib akhirnya bisa saling bentrok karena adanya perubahan format kompetisi dari dua wilayah menjadi satu wilayah.

Sebelumnya Arema selalu ditempatkan di wilayah timur, sementara Persib di wilayah barat.

Pertemuan pertama Persib vs Arema di kompetisi terjadi pada 14 Februari 2002.

Dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Siliwangi itu, Persib menang dengan skor tipis 2-1.

Sejak saat itu, Persib dan Arema sudah bertemu sebanyak 27 kali di kompetisi resmi tersebut.

Dari total pertemuan tersebut, Persib mencatatkan 11 kali kemenangan. Sementara Arema baru tujuh kali menang.

Sementara sembilan laga lainnya berakhir imbang. 

Lima pertemuan terakhir Arema vs Persib di kompetisi resmi:

13/09/2018: Persib Bandung 2-0 Arema FC

15/04/2018: Arema FC 2-2 Persib Bandung

12/08/2017: Arema FC 0-0 Persib Bandung

15/04/2017: Persib Bandung 0-0 Arema FC

18/12/2016: Arema FC 0-0 Persib Bandung

Lima pertandingan terakhir Arema FC:

26/07/2019: Arema FC 3-2 Bhayangkara FC

20/07/2019: Madura United 1-0 Arema FC

16/07/2019: Arema FC 4-1 Perseru Badak Lampung

12/07/2019: Semen Padang 0-1 Arema FC

04/07/2019: Arema FC 3-1 Persipura Jayapura

Lima pertandingan terakhir Persib Bandung:

26/07/2019: Persib Bandung 0-2 Bali United

21/07/2019: PSIS Semarang 0-1 Persib Bandung

16/07/2019: Persib Bandung 2-0 Kalteng Putra

10/07/2019: Persija Jakarta 1-1 Persib Bandung

05/07/2019: Persebaya Surabaya 4-0 Persib Bandung

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Como Promosi ke Serie A, Sukacita Henry, Simbol Bernama Gabrielloni

Liga Italia
Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Witan Ungkap Kondisi Usai Kepala Cedera di Laga Indonesia Vs Guinea

Timnas Indonesia
AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

AC Milan Vs Cagliari: Conceicao Akan Terlihat di San Siro

Liga Italia
Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Como Promosi ke Serie A, Andil Bos Terkaya Indonesia, Dua Juara Dunia

Liga Italia
Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Persib Bidik Juara Liga 1, Berharap Tren Angka 4 dan Tuah Runner-up

Liga Indonesia
Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Man United Vs Arsenal: Hanya Ada Juara di Otak Arteta

Liga Inggris
Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Chievo Lahir Kembali, Kisah Cinta dari Sang Legenda Sergio Pellissier

Liga Italia
Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Faisal Halim Jalani Operasi Ketiga, Kondisi Membaik, Bisa Jalan Sendiri

Internasional
Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Aji Santoso: Respek, Timnas U23 Indonesia Berjuang dengan Segala Upaya

Timnas Indonesia
Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Prediksi Skor Man United Vs Arsenal, The Gunners Pesta di Old Trafford

Liga Inggris
STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

STY Ungkap Target Indonesia Usai Debut Historis di Piala Asia U23 2024

Timnas Indonesia
Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Cesc Fabregas hingga Dennis Wise Rayakan Como 1907 Promosi ke Serie A

Liga Italia
Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Saat Shin Tae-yong Masih Kesal dengan Wasit Indonesia Vs Guinea...

Timnas Indonesia
Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Prawira Bandung Juara Bertahan IBL yang Masih Tercecer

Sports
Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Shin Tae-yong Akui Belum Tanda Tangani Kontrak Baru dengan PSSI

Liga Indonesia
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com