Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Liverpool Lagi-lagi Menang Berkat Aksi Penyerang Muda

Kompas.com - 15/07/2019, 06:15 WIB
Jalu Wisnu Wirajati

Penulis

Sumber BolaSport

KOMPAS.com - Penyerang muda Liverpool, Rhian Brewster yang masih berusia 19 tahun, kembali mengantarkan timnya meraih kemenangan. 

The Reds - julukan Liverpool - melakoni laga uji coba keduanya dalam pramusim kali ini dengan menghadapi Bradford City, Minggu (14/7/2019).

Bertamu ke markas klub League Two atau kasta ke-44 Liga Inggris itu, Liverpool menang dengan skor 3-1.

Rhian Brewster kembali menyumbang gol yang menutup keran produktivitas Liverpool pada laga tersebut (41').

Baca juga: Profil Rhian Brewster, Dalam 364 Hari, dari Pesakitan Kini Siap Jadi Pelapis Mohamed Salah

Dua gol perdana dilesakkan James Milner dalam interval dua menit saja (13', 15'-penalti).

Sembilan menit jelang akhir waktu normal, Liverpool kecolongan gol penalti pemain lawan, Eoin Doyle (81').

Khusus buat Rhian Brewster, dua partai awal di pramusim ini menunjukkan bakatnya wajib dipantau pelatih Juergen Klopp secara jeli.

Jebolan akademi Chelsea itu menjadi pemain paling konsisten.

Pada laga kontra Tranmere Rovers sebelumnya (11/7/2019), Brewster mencetak dua gol dalam kemenangan 6-0 The Reds.

Baca juga: Laga Pertama Liverpool Musim Ini, Valent Jebreeet Jadi Escort Tim

Total sejauh ini, dia mencetak 3 gol dan 1 assist dalam 90 menit jatah main selama dua partai awal pramusim Liverpool.

Catatan itu modal bagus buat pemain muda yang menanti kesempatan debut kompetitif di skuad utama asuhan Klopp.

Rhian Brewster memang menjadi salah satu aset domestik paling menggiurkan di Inggris.

Dia menonojol ketika berhasil mengantar timnas Inggris juara Piala Dunia U-17 2017 dengan status sebagai top scorer turnamen.

Laga Bradford City vs Liverpool ini merupakan partai amal untuk pendanaan Darby Rimmer MND Foundation.

Yayasan itu merupakan inisiasi dari eks pemain Liverpool dan Bradford, Stephen Darby, yang menderita penyakit motor neuron disease (MND) atau kelainan pada saraf motorik.

Darby terpaksa pensiun dini dalam usia 29 tahun pada 18 September 2018 akibat penyakit langka itu.

Ia pun hadir dalam pertandingan tersebut guna memberikan apresiasi.

Bagi Liverpool, duel uji tanding berwarna charity ini merupakan penutup sebelum melakoni tur pramusim ke Amerika Serikat.

Pasukan Juergen Klopp dijadwalkan menghadapi Borussia Dortmund dalam jadwal terdekat, 20 Juli 2019. (Beri Bagja) 

 

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Real Madrid Larang Kylian Mbappe Main di Olimpiade Paris 2024

Internasional
Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Pujian bagi Bellingham dan Trent dalam Penderitaan Inggris Raih Kemenangan

Internasional
Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Kata Bellingham Usai Antar Inggris Bekuk Serbia di Euro 2024

Internasional
Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Bangkit Usai Insiden Ambruk di Lapangan, Eriksen Cetak Gol Denmark

Internasional
Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Klasemen Grup C dan D Euro 2024 Usai Belanda dan Inggris Menang

Internasional
Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Hasil Euro 2024: Awal Manis Timnas Belanda dan Inggris di Piala Eropa

Internasional
Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam 'Raksasa' Euro 2024

Hasil Serbia Vs Inggris 0-1: Bellingham Bungkam "Raksasa" Euro 2024

Internasional
Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Hasil Slovenia Vs Denmark 1-1: Eriksen Cetak Gol, Tim Dinamit Tertahan

Internasional
Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Link Live Streaming Serbia Vs Inggris, Kickoff 02.00 WIB

Internasional
Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor 'Supersub' Oranye 2 Menit, 18 Detik

Weghorst Pahlawan Belanda, Rekor "Supersub" Oranye 2 Menit, 18 Detik

Internasional
Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Hasil Proliga 2024, Jakarta Pertamina Enduro Tembus Final Four

Sports
Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Polandia Vs Belanda 1-2: Ketika Oranje Menang Tanpa Pemain Ajax...

Internasional
Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst 'Supersub', De Oranje Menang 2-1

Hasil Polandia Vs Belanda: Weghorst "Supersub", De Oranje Menang 2-1

Internasional
Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Persebaya Mulai Persiapan Menuju Liga 1 2024-2025, Rencana Munster

Liga Indonesia
Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Italia Selamat dari Pukulan 23 Detik, Kata-kata Del Piero Terbukti, Pujian Totti

Internasional
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com