Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Copa America 2019, Lawan Argentina dan Messi Jadi Pelajaran bagi Qatar

Kompas.com - 24/06/2019, 13:04 WIB
Aloysius Gonsaga AE

Penulis

Sumber LiveScore

KOMPAS.com - Pelatih kepala timnas Qatar, Felix Sanchez, merasa senang meskipun mereka kalah dari Argentina pada laga terakhir penyisihan grup Copa America 2019. Menurutnya, Qatar mendapat pengalaman yang bagus, termasuk bisa menghadapi megabintang Barcelona, Lionel Messi.

Argentina melangkah ke babak perempat final setelah menang 2-0 atas Qatar dalam laga terakhir Grup B di Porto Alegre, Minggu (23/6/2019) atau Senin dini hari WIB. Padahal sebelum laga tersebut, Argentina berada di ujung tanduk karena kalah selisih gol dari Qatar yang ada di urutan ketiga.

Baca Juga: Jadwal Copa America 2019, Brasil Vs Argentina Bisa Bersua di Semifinal

Namun, juara Asia tersebut gagal membendung agresivitas Argentina. Tuan rumah Piala Dunia 2022 ini harus mengakui keunggulan Argentina yang mencetak gol melalui aksi Lautaro Martinez dan Sergio Aguero. Hasil tersebut membuat Argentina menjadi runner-up grup, di bawah Kolombia, sedangkan Qatar tersingkir karena jadi juru kunci.

"Tentu saja, pemain seperti Leo Messi bisa membuat perbedaan. Kadangkala dengan gol-golnya atau dengan assist," ujar Sanchez kepada para wartawan.

"Kami mencoba menjaga garis umpan sehingga dia tidak terlalu banyak berpartisipasi. Namun, kami sadar bahwa hal tersebut sulit karena dia menempati beberapa area di lapangan."

Baca Juga: Hasil Copa America 2019, Argentina Lolos, Terhindar dari Brasil

"Saya pikir kami berhasil memastikan bahwa Leo Messi tidak mencetak gol tetapi pada akhirnya, kami kebobolan dua gol dan hasilnya sama."

"Namun ini pengalaman berharga, bermain melawan sebuah tim dengan pemain yang paling menentukan di dunia. Ini bisa jadi pelajaran sehingga Qatar meningkat pada masa mendatang."

Argentina akan melawan Venezuela pada laga perebutan tiket semifinal. Pertandingan akan berlangsung pada Jumat (28/6) atau Sabtu dini hari WIB.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Terkini Lainnya

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Doa Susy Susanti untuk Indonesia di Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Barcelona Tembak Kaki Sendiri, Xavi Marah

Liga Spanyol
Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Hasil dan Klasemen Liga Inggris: Arsenal-Man City Pesta, Perburuan Gelar Sengit

Liga Inggris
Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Hasil Sassuolo Vs Inter: Emil Audero Starter, Nerazzurri Kalah dari Tim Degradasi

Liga Italia
Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Real Madrid Juara Liga Spanyol Usai Girona Gilas Barcelona 4-2

Liga Spanyol
Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Hasil Man City Vs Wolves 5-1: Empat Gol Haaland Meneror Arsenal

Liga Inggris
Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Hasil Real Madrid Vs Cadiz 3-0, Los Blancos di Ambang Juara Liga Spanyol

Liga Spanyol
Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Indonesia ke Final Uber Cup 2024, Tak Ada Kata Mustahil Lawan China

Badminton
Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Thomas dan Uber Cup 2024, Salut Jonatan untuk Tim Putri Indonesia

Badminton
Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Indonesia ke Final Thomas Cup 2024, Jonatan Sebut Fajar/Rian Jadi Kunci

Badminton
Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Klub Elkan Baggott Ipswich Town Promosi ke Premier League

Liga Inggris
Hasil Arsenal Vs  Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Hasil Arsenal Vs Bournemouth: The Gunners Pesta 3 Gol, Amankan Puncak

Liga Inggris
Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Sejarah 26 Tahun Terulang, Putra-putri Indonesia ke Final Thomas dan Uber Cup 2024

Badminton
Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Indonesia ke Final Piala Thomas 2024, Fajar/Rian Terlecut Prestasi Tim Uber

Badminton
Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Thomas Cup 2024, Indonesia Tunggu China atau Malaysia di Final

Badminton
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com