Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+

Persela Vs Persija, Julio Banuelos Siap Bawa Macan Kemayoran Menang

Kompas.com - 22/06/2019, 07:36 WIB
Hamzah Arfah,
Eris Eka Jaya

Tim Redaksi

LAMONGAN, KOMPAS.com - Tampilan kurang memuaskan dalam tiga pertandingan awal di kompetisi Liga 1 musim ini membuat manajemen Persija Jakarta menunjuk Julio Banuelos sebagai pelatih anyar menggantikan posisi Ivan Kolev.

Julio akan mengawali kiprahnya menjadi arsitek tim Macan Kemayoran saat dijamu Persela Lamongan di Stadion Surajaya, Sabtu (22/6/2019) malam.

Selama memegang mandat untuk menggantikan posisi Ivan Kolev, Julio mengaku sudah mempersiapkan skuad Persija dengan baik untuk menghadapi Persela di hadapan para pendukungnya.

Baca juga: Jelang Lawan Persija, Persela Cari Gelandang Pengganti Hambali

"Persiapan kami sangat baik. Selama dua minggu, kami persiapkan tim secara maksimal. Kami harap besok bisa tampil baik dan mendapatkan hasil yang kami inginkan," ujar Julio, dalam sesi jumpa pers sebelum laga, Jumat (21/6/2019).

Hal senada juga diungkapkan oleh salah seorang pemain Persija, Dani Saputra. Ia menyatakan, tim Macan Kemayoran sudah siap memenangi pertandingan lawan Persela di Stadion Surajaya.

"Pertandingan besok bakal tidak mudah karena baik Persela maupun Persija sama-sama berada di papan bawah. Pasti mereka ingin menang dan kami juga ingin menang," ucap Dani.

Baca juga: Gol Striker Barito Putera ke Gawang Persija Disanjung Media Brasil

"Kami selama dua minggu ini sudah mempersiapkan untuk pertandingan besok dan kami insya Allah akan menyuguhkan permainan yang terbaik, membawa pulang poin," kata dia.

Simak breaking news dan berita pilihan kami langsung di ponselmu. Pilih saluran andalanmu akses berita Kompas.com WhatsApp Channel : https://www.whatsapp.com/channel/0029VaFPbedBPzjZrk13HO3D. Pastikan kamu sudah install aplikasi WhatsApp ya.

Video rekomendasi
Video lainnya


Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
komentar di artikel lainnya
Baca berita tanpa iklan. Gabung Kompas.com+
Close Ads
Bagikan artikel ini melalui
Oke
Login untuk memaksimalkan pengalaman mengakses Kompas.com